MENU
icon label
image label
blacklogo

Menguji Daya Tahan OnePlus 6

MAY 17, 2018@10:25 WIB | 469 Views

OnePlus 6 menjadi flagship terbaru produsen ponsel asal Tiongkok ini. Ponsel satu ini hadir dengan chipset Qualcomm Snapdragon 845 delapan inti. Dirilis dengan dua versi RAM, yakni RAM 6 GB dengan memori internal 64 GB dan RAM 8 GB dengan memori internal 128 serta  256 GB.

(Akun Youtube JerryRigEverything melakukan tes ekstrim terhadap OnePlus 6)

Sebuah akun Youtube dengan nama JerryRigEverything melakukan percobaan untuk menguji daya tahan ponsel satu ini. Tak tanggung-tanggung, tes yang dilakukan akun ini terbilang ekstrim. Mulanya tes dilakukan dengan mengesek layar menggunakan benda tajam. Tak hanya layar, bezel dan panel belakang juga diperlakukan sama. Pun juga dengan kamera dan sensor sidik jarinya.

Selanjutnya, akun tersebut memanaskan layar menggunakan sebuah korek api. Hasilnya pun memuaskan. Pemilik akun ini bahkan memuji daya tahan OnePlus 6 yang terbilang kuat.

Tes terakhir adalah menguji daya tahan terhadap tekanan. Pasalnya, orang kerap meletakkan ponsel di kantung belakang celananya. Tanpa sadar, ponsel dapat patah jika penggunanya duduk. Nah, rupanya OnePlus 6 bergeming ketika dicoba dipatahkan.
 
Hasil pengujian ini menepis anggapan bahwa produk buatan China rentan terhadap kerusakan. Pengujian ekstrim yang dilakukan akun Youtube JerryRigEverything justru mengatakan sebaliknya. [Trd/timBX]

Tags :

#
blacktech,
#
oneplus 6,
#
durability test