MENU
icon label
image label
blacklogo

Nurburgring Resmi Dijual Kepada Capricorn Group

MAR 13, 2014@13:47 WIB | 1,184 Views

Sirkuit NurburgringBeberapa waktu lalu, salah satu sirkuit paling bersejarah yang kerap dijadikan arena pengetesan mobil baru yakni, Sirkuit Nurburgring dikabarkan mengalami pailit. Seperti dikutip dari worldcarfans pada Rabu (13/03) siang, sirkuit tersebut telah resmi berpindah tangan kepada perusahaan autoparts asal Jerman, Capricorn Group.

Sirkuit NurburgringGuna melengkapi kabar tersebut, pihak Capricorn Group telah mengkonfirmasi bahwa mereka telah mengakusisi Nurburgring secara penuh. Lebih lanjut lagi, pihak Capricorn Group juga telah menyepakati untuk tetap melaksanakan agenda autosport pada sirkuit tersebut, seperti event, hotel dan racing operation lainnya. Dengan mengakusisi Nurburgring, Group tersebut juga berharap bahwa ini dapat memacu pembangunan ekonomi dengan berfokus pada teknologi otomotif dan inovasi.

Sirkuit NurburgringSirkuit Nurburging ini telah mengalami renovasi dua kali, yakni pada tahun 1984 dan 2002, dengan memiliki profil track bervariasi maka sirkuit ini juga menjadi tuan rumah dari beberapa olah raga sport seperti Formula 1, 100 km Nurburgring, Nurburgring 24 hrs, DTM, GP2 serta Formula 3. Sirkuit ini terletak di Nurburg, Rheinland-Pfalz, Jerman bagian barat. Selain diperuntukan untuk arena balapan, Nurburgring juga kerap digunakan untuk menyelenggarakan festival music rock, Rock Am Ring.[Har/timBX]

Tags :

#
Sirkuit Nurburgring
#
Capricorn Group
#
Formula 1
#
DTM
#
Nurburgring 24 hrs
#
100 km Nurburgring
#
GP2
#
Formula 3