MENU
icon label
image label
blacklogo

China Perketat Akses Layanan Google

DEC 30, 2014@14:00 WIB | 969 Views

China telah lama memblokir layanan Google di negara mereka, begitu pula penggunaan layanan pesan Gmail yang aksesnya dipersulit. Tidak mencabut pemblokiran tersebut, akhir tahun ini China justru semakin meningkatkan kerumitan akses layanan Google, bahkan kini penggunaan Gmail juga sudah diblokir.

Sebelumnya orang-orang masih bisa mendownload pesan melalui aplikasi seperti Apple Mail dan Microsoft Outlook, menggunakan server POP, SMAP, dan IMAP. Saat ini layanan Google hanya bisa diakses menggunakan VPN.

Google menampilkan dalam sebuah laporan, menunjukan penurunan trafik yang sangat drastis perihal layanan Google di China. Mulai hari Jumat 26 Desember kemarin, layanan Google secara tiba-tiba mengalami penurunan lebih dari 80 %. Google juga telah mengecek kemungkinan terjadi masalah dari layanan mereka, namun ternyata tidak ada gangguan dari pihak Google.

Layanan Google mulai dimatikan di China setelah negara tersebut menciptakan layanan serupa yaitu Google.cn ditahun 2006. China telah memblokir beberapa situs Google termasuk Gchat, Gmail, Google Calendar dan Google Drive.[iam/timBX]

Tags :

#
Google.cn
#
Google
#
Gmail