MENU
icon label
image label
blacklogo
blacklogolist

Reihana Hanif, Pernah Riding Surabaya-Bali dengan Sportbike

SEP 20, 2020@16:29 WIB | 3,583 Views

Model jangkung ini mencoba challenge Angels on the Wheels bersama Blackxperience.com. Menempati lokasi Dealer Triumph di Kemang Raya Jakarta Selatan, membuat model 22 tahun ini mampu mengeksplorasi sudut demi sudut dalam berbagai jenis motor Triumph. "Secara pribadi gw suka motor klasik. Waktu itu kondisi gw agak gabut, jadi harus nyempetin diri mengendarai motor bersama temen ke pantai. So, saat itu agak nekat kondisinya," buka model dengan senyum manis ini.

Dunia otomotif bagi dia adalah dunia kedua, selain casting di catwalk. Ia pernah mengiyakan job fotografi di lautan pasir Bromo, menaiki Honda CRF dan itu cukup membuat dirinya tertantang adrenalinnya. Mungkin itu step bagi Reihana, bila suatu saat harus menerima brand ambasador sebuah produk otomotif roda dua. "Saya tentu menerima untuk tawaran itu, jika ada yang nyodorin" jawabnya optimis.

Menjadi sosok model dimulai dari hobi hunting fotografi, kemudian berlanjut pertemanan di komunitas fotografi. Bagi dirinya, paling menantang dalam dunia fotografi dan modeling adalah menjaga kualitas mood. Diluar itu meski berprofesi sebagai model, dirinya mengaku masih suka melihat event drag yang ia sempatkan saat berlibur di suatu kota Bandung misalnya.

Meski ketika ditanya soal modifikasi otomotif, Reihanna memilih modifikasi mobil hatchback, passion dirinya terhadap dunia roda dua tetap tak mau dinomorduakan. Rencana paling dekat ia mengidamkan untuk bermain ke pantai, naik motor untuk menghadiri acara barbeque sebuah komunitas motor.

Reihana juga cukup antusias ketika ditanyakan mengenai motoGP, nonton MotoGP di Sirkuit Silverstone Inggris menjadi yang paling ia nantikan. Suatu saat bila itu dilakukan dengan orang yang ia sayangi, itu lebih memorable, dan cukup ia senangi karena tidak harus kesepian.

"Saya cukup dekat dengan anak komunitas motor ataupun komunitas mobil. Dekat dengan mereka perasaan aku lebih solid, terutama ketika suasana cair antar member, itu sebuah kekuatan positif," aku Reihana ke tim Blackxperience.com. Rute Surabaya-Bali dengan Kawasaki bigbike adalah riding terakhir pada 2 tahun lalu. Dekat dengan komunitas roda dua, bukan tidak mungkin bagi Reihana menyulap dirinya sebagai lady bikers. "Gw lihat mereka sih kece banget, pengen seperti mereka," tutur Rei yang pernah suatu waktu riding menggunakan Honda Phantom.

Reihana tidak setuju bila dunia modeling mendekatkan dirinya pada dunia komunitas mobil atau motor. "Dunia modeling itu lebih ke pekerjaan, sementara kedekatanku dengan dunia komunitas adalah bagian dari pergaulan, so fifty-fifty lah," cetus Rei tersenyum.

Rei berharap event otomotif tetap berlangsung, meski pandemik masih berlangsung. "Terutama di kota-kota yang zona hijau, event otomotif kembali ke jalurnya. Kembali hadir ke masyarakat, menghibur dan jangan sampai culture otomotif yang sudah positif ini hilang begitu saja," tutup Rei yang sampai saat ini suka nonton balap drag. [Ahs/timBX]

Tags :

#
black angels,
#
angels on wheels,
#
reihana hanif