MENU
icon label
image label
blacklogo

Kopdar Rutin Dongkrak Solidaritas Member BMC Bandung Kota

SEP 11, 2017@18:30 WIB | 1,907 Views

Ramah, penuh dengan semangat kekeluargaan, dan peduli terhadap sesama. Itulah impresi yang didapat kali pertama berkenalan dengan komunitas Black Motor Community (BMC) Bandung Kota. Di tengah sela-sela gelaran BLACKNATION MEET UP nonton bareng (nobar) MotoGP Misano, di Click Square, Tim Blackxperience sempat berbincang banyak dengan komunitas motor hitam ini. 

Pentolan BMC Bandung Kota, Khrisna Mulyana mengatakan, saat ini BMC Bandung Kota sendiri sudah menginjak usia ke-8 tahun. Lebih jauh lagi Khrisna menuturkan, BMC Bandung Kota resmi berdiri pada tanggal 14 Maret 2009. Awal terbentuk, BMC Bandung Kota memiliki member aktif hingga 50 anggota. 

Komunitas motor ini sendiri terbentuk secara tidak sengaja, di mana awalnya hanya kumpul-kumpul biasa setiap minggunya. Namun seiring dengan berjalannya waktu, salah satu senior BMC Bandung Kota, Bro Kezia, memiliki pemikiran untuk membentuk sebuah komunitas motor resmi yang memiliki struktur organisasi jelas. 

"Kebetulan, saat itu kuda besi yang ada semuanya berwarna hitam, hingga akhirnya terbentuklah Black Motor Community seperti sekarang ini," paparnya. Untuk menjadi member BMC Bandung Kota, lanjut Khrisna, syaratnya cukup gampang dan tidak terlalu rumit. Yang pertama, motor tentunya harus berwarna hitam, mengingat komunitas motor ini sendiri bernama Black Motor Community.

Selain itu, motor calon anggota BMC Bandung Kota minimal harus keluaran tahun 2010. Tapi itu juga tidak menjadi sebuah patokan, karena walaupun motor calon member BMC tergolong tua, tapi jika semuanya masih orisinil, menarik, atau sudah mendapat polesan modifikasi, masih dapat bergabung dengan komunitas motor ini. "Selain itu, sebisa mungkin motor calon member BMC Bandung Kota mengadopsi kopling manual," tuturnya. 

Namun jika motor calon anggota BMC Bandung Kota tersebut matik, juga tidak masalah. Nmax, misalnya. Untuk saat ini, aku Khrisna, member BMC Bandung Kota yang aktif sebanyak 20 orang. Agenda rutin yang dilakukan BMC Bandung Kota antara lain, kopdar setiap malam minggu. 

Setiap anggota komunitas ini wajib datang setiap kopdar rutin, minimal tiga kali dalam satu bulan. Selain itu, BMC Bandung Kota juga kerap melakukan sosialisasi atau penyuluhan safety riding ke komunitas motor lainnya yang ada di Bandung dan sekitarnya. "Agenda lainnya yang juga pernah digelar BMC Bandung Kota adalah menggelar kompetisi futsal antar komunitas motor," terangnya. 

Tidak hanya itu, BMC Bandung Kota juga kerap menyambangi chapter lain yang sedang merayakan hari jadinya. Agenda terdekat yang bakal dilaksanakan BMC Bandung Kota adalah touring ke Banten. Namun agenda tersebut masih terus digodok hingga matang, terkait tanggal pelaksanaan maupun berbagai persiapan yang harus dilakukan. 

Yang tidak kalah seru, komunitas motor ini juga pernah melakukan touring bersama Black Car Community Bandung Kota. Kita juga punya program kerja bernama Sabuk, dimana BMC Bandung Kota menaungi lima komunitas motor yang ada di Bandung dan sekitarnya. Apabila kelima komunitas motor tersebut akan menggelar event, BMC Bandung Kota akan mendukungnya secara penuh. 

Khrisna berharap agar kedepannya komunitas ini dapat semakin kompak dan solid. "Selain itu, saya juga berharap agar semua Black Riders, dan bikers dari berbagai komunitas motor dapat terus bersilahturami untuk saling mengenal satu sama lain, menjalin persaudaraan, dan terus melakukan kegiatan positif," tutupnya. [Teg/TimBX]

Tags :

#
bmc,
#
black motor community