MENU
icon label
image label
blacklogo

Test Ride: Ducati xDiavel, perpaduan Italia dan Amerika

AUG 12, 2016@12:00 WIB | 1,800 Views

Kehadiran motor bergenre Cruiser yang satu ini memang sudah banyak digadang-gadang bagi para penggemar motor di tanah air. Saat pertama dikenalkan di ajang EICMA, di Milan, Italia, pada tahun lalu, Ducati xDiavel langsung dianugerahi Red Hot Award 2016 sebagai The Best Bike alias motor berpenampilan terbaik.

Ducati xDiavel merupakan cruiser perpaduan Amerika dengan high technology Italia. Kali ini Tim BlackXperience.com dipercayakan oleh PT Garansindo Euro Sport sebagai pemegang merek resmi Ducati Indonesia untuk menjajal ketangguhan motor bergaya Amerika namun rasa Italia. 

Secara penampilan Ducati xDiavel memang memiliki desain yang sangar, jangankan dari desain, dari nama pun sudah terbilang cukup 'serem'. Diavel sendiri diambil dari kata Italia Diablo atau Diavolo. Dalam bahasa Inggris kata Diavel sendiri memiliki arti Devil atau Evil 

Desain

Desain Ducati XDiavel terlihat liar dan arogan namun tetap elegan dan glamour. Lihat saja dari desain lampu depan LED yang pesek namun futuristik. Lalu desain tangki memanjang dan dipadu jok rendah dengan ujung lancip. Di bawahnya terdapat lampu rem yang futuristik. 

Kekuatan desain juga ada pada bagian frame atau rangka turbular yang sengaja lebih ditonjolkan dengan kontruksi dan welding menyerupai huruf X di bagian depan. Frame ini menyangga dimensi panjang 2.310 mm, tinggi 1.134 mm dengan tinggi tempat duduk 755mm.

Fitur dan Teknologi

xDiavel disemati oleh beragam fitur dan teknologi. Untuk pertama kalinya  di xDiavel, penyaluran tenaga dari transmisi ke roda menggunakan belt, bukan rantai lagi. 

Dengan fitur Hands-free start-up, Anda tidak lagi menggunakan kunci untuk menyalakan motor tersebut, cukup taruh dikantong. Asal masuk radius 2 meter, maka tinggal tekan tombol yang terletak dibawah panel meter.

Ducati XDiavel dapat menyesuaikan kondisi jalan, Ducati menyediakan 3 Riding Mode yaitu Sport Paling agresif, Touring yang sedang dan paling smooth yaitu Urban. Yang dapat Anda atur ketika ingin merasakan ketangguhan motor sangar ini.

Yang paling menarik fitur adalah Ducati Power Launch (DPL) yang tombolnya berada di switch sebelah kanan, berfungsi memuluskan saat start, misal jika mau dipakai drag. Ada 3 pilihan, yaitu DPL 1, DPL 2, DPL 3. 1 paling agresif dan 3 paling tenang.

Performa

Ducati xDiavel mengusung mesin Testastretta lengkap dengan DVT (Desmodromic Variable Timing), dua silinder berkapasitas 1.262 cc, performa yang ditawarkan memang cukup sadis. Selain itu Ducati XDiavel juga memiliki torsi yang cukup besar sehingga bagi Anda yang pemula harus bisa menyesuaikan motor besar ini. 

Pada saat kami menguji ketangguhannya, motor asal Italia itu memang cukup sangar. Torsi yang besar membuat saya penasaran ingin langsung menjajalnya. Pada saat menunggangi 'si kuda besi ini' posisi duduknya terbilang cukup rendah karena tinggi joknya hanya 755 mm ke tanah, namun posisi setangnya terasa sangat jauh ke depan. Foot step persneling dan rem agak jauh, maklum saja motor ini mengusung konsep cruiser.

Ducati XDiavel memiliki wheelbase 1.615 meter dengan bobot 247 kg, mengendalikan di jalan perkotaan jadi tantangan tersendiri, apalagi di perkotaan kota Jakarta yang terkenal macet. Rute-rute yang saya pilih cukup panjang dan lancar. Sehingga bisa menikmati hembusan angin ke badan. 

Ketika melibas jalur menikung, suspensi yang ditawarkan juga cukup impresif dan ban yang gambot membuat saya berani untuk menggeber si kuda besi ini. Tapi jika Anda yang memiliki tinggi sekitar 150 cm harus hati-hati dikarekan motor ini memiliki bobot yang cukup besar. Tapi sayang, ketika kemacetan terjadi Ducati XDiavel tidak bisa diajak selap-selip di keadaan macet seperti motor lain pada umumnya.

Kesimpulan

Secara tampilan memang motor gede (moge) sangat ciamik jika dilihat dengan mata telanjang. Mesin buas yang ditawarkan membuat Anda terkejut membawanya, apalagi jika dibawa ke jalan Anda akan menjadi pusat perhatian orang. Ducati XDiavel dilepas dengan harga 799 juta Off The Road. Mungkin bisa jadi pertimbangan Anda untuk melengkapi koleksi di garasi rumah Anda. [ddy/timBX]

Ducati xDiavel Specification:
Mesin: Ducati Testastretta DVT, kapasitas 1.252 cc
Tenaga: 156hp @ 9.500 rpm
Torsi: 128,9 Nm @ 5.000 rpm
Transmisi: 6-percepatan
Rangka: Tubular Steel
Kapasitas tangki: 18 liter
Fitur lainnya: Riding Modes, Ducati Safety Pack (Bosch Cornering ABS + DTC), DPL (Ducati Power Launch), RbW, Cruise Control, Hands-free, Full-LED lighting
Harga: Rp799 juta off the road

Tags :

#
ducati xdiavel,
#
ducati