MENU
icon label
image label
blacklogo

Yamaha Akan Menyuplai Motor Listrik untuk Subaru STI E-RA

JAN 17, 2022@14:00 WIB | 650 Views

Setelah Subaru menunjukkan mobil listrik terbaru mereka, STI E-RA di Tokyo Auto 2022, Yamaha mengumumkan akan memasok unit motor listrik untuk mobil yang akan menjadi masa depan motorsport tersebut.

Mesin listrik untuk Hyper EV berfokus pada pengembangan motor listrik baru dengan kepadatan output kelas tertinggi. Perusahaan menginformasikan bahwa fitur utama dari motor ini adalah konstruksi yang ringkas. Teknologi ini memperlakukan komponen mekanik dan listrik sebagai satu dan mengintegrasikan gigi dan inverter menjadi satu unit.

Yamaha menyebutnya ‘emotional electric engines’. Memanfaatkan teknologi dan rasa teknik dari mesin yang dikembangkan perusahaan. Selain itu, unit-unit dalam mesin akan mencapai output tinggi dengan ukuran yang kompak melalui bantuan teknologi pengecoran dan pemanasan yang diperoleh dari pengembangan mesin dan adopsi konduktor berefisien tinggi. 

Melalui siaran pers yang dikeluarkan, pabrikan sepeda motor asal Jepang tersebut menerima pesanan untuk mengembangkan prototipe motor listrik yang menampilkan kepadatan output tinggi di industri yang dapat digunakan tidak hanya pada sepeda motor. 

Subaru STI E-RA kini sedang dikembangkan dengan bantuan teknologi untuk menuju era netral karbon. Pada Juli 2021 yang lalu, Yamaha Motor juga mengatakan bahwa pabrik telah meninjau Environmental Plan 2050 yang dirumuskan sejak 2018. Menetapkan tujuan baru netralitas karbon di seluruh aktivitas bisnis termasuk siklus produk pada tahun 2050.

Yamaha Motor telah berusaha dengan mengembangkan prototipe motor listrik untuk mencapai pengurangan emisi CO2 Lingkup 3 sebanyak 90% pada 2050. [geo/zz/timBX]

Tags :

#
yamaha,
#
subaru sti e-ra,
#
subaru