MENU
icon label
image label
blacklogo

Wujud Jaguar I-Pace dalam Bentuk Produksi Masal

DEC 13, 2016@22:00 WIB | 700 Views

Jaguar all-electric I-Pace diperlihatkan pada ajang Los Angeles International Motor Show bulan lalu Seperti yang dapat Anda lihat, tampilannya terlihat sangat cantik dan menunjukkan elemen bahasa desain terbaik dalam sebuah tubuh yang menyerupai coupe.

Biasanya banyak hal yang hilang saat translasi dari wujud concept ke varian produksi. Untungnya I-Pace sudah memiliki bentuk konsep yang mendekati produksi. Dengan sedikit meningkatkan garis atas, kaca lebih besar, bumper disesuaikan kembali, dan penambahan handle pintu konvensional.

Ini akan menjadi model Jaguar pertama yang sepenuhnya mengandalkan mode elektrik. Dengan bertenaga 400 hp dengan torsi puncak 699 Nm. Klaim akselerasi 0-96 kpj kurang dari empat detik dengan jarak tempuh maksimal 350 km. Tenaga berasal dari baterai berkapasitas 90 kWh lithium-ion yang mensuplai tenaga ke dua motor elektrik pada setiap axle.

Seperti diberitakan carscoops, I-Pace akan menggunakan sistem penggerak all-wheel-drive dengan suspensi double wishbone pada bagian depan, dan integral link pada bagian belakang. Peluncuran model produksi diperkirakan dilakukan pada akhir tahun 2017, dengan penjualan pada awal 2018.[aag/timBX]

Tags :

#
jaguar i-pace,
#
jaguar