MENU
icon label
image label
blacklogo

Vortex 250 Terima Tantangan Gunadi Solo Riding Jakarta Himalaya

AUG 11, 2018@17:25 WIB | 342 Views

VIAR Motor Indonesia dengan varian Vortex 250 dengan model Adventure  yang diproduksi PT Triangle Motorindo bakal melakoni perjalanan touring 15.000 km dengan rute Jakarta-Himalaya. Sebagai rider yang akan menunggangi motor adventure buatan Indonesia ini adalah Gunadi yang merupakan punggawa komunitas FreeRides Indonesia. Solo riding ini akan start mulai 26 Agustus dan tiba di Himalaya pada 28 Oktober yang bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda dengan start mulai dari Kemenhub RI.

Rute yang akan ditempuh mulai dari Jakarta-Sumatera-Pelabuhan Tanjung Balai Asahan - Pelabuhan Klang Malaysia - Kuala Lumpur -Thailand - Myanmar - Nepal - India - Himalaya. Rute India ke Himalaya bakal melewati seperti New Delhi-Candigarh-Srinagar - Leh - Khardungla- Danau Pangong- Manali-Dangerous Road dan kembali ke New Delhi.

Selama ini motor-motor VIAR terbukti tangguh untuk medan-medan di Indonesia. Varian yang digemari masyarakat seperti Cross X 150, Cross X 200 ES dan Cross X 250 EC telah terbukti memenangkan berbagai perlombaan event cross regional dan nasional. Karena itulah, Gunadi cukup yakin dan percaya diri kualitas mesin Vortex 250 tidak begitu jauh dengan varian croos. Tantangannya bagi Gunadi adalah membuktikan dengan jalanan ekstrim dan medan yang bervariasi, mulai dari jalanan aspal, pasir, bebatuan, melintasi hutan dan pegunungan, salju dan cuaca ekstrim dibawah 10 derajat celcius.

"Menaklukan medan ekstim Himalaya adalah impian para biker dunia. Kali ini saya telah mempersiapkan rencana solo riding ini dari 6 bulan yang lalu. Vortex 250 sebagai produk Triangle Motorindo menerima tantangan saya untuk menaklukan rute Jakarta- Himalaya," tutur Gunadi pria kelahiran Medan tahun 1977 itu.

Bagi Viar Motor Indonesia tantangan tersebut merupakan kesempatan berharga untuk menunjukkan kemampuan sekaligus durabilitas dari VIAR Vortex 250 ini, guna melibas kondisi jalanan yang dari highway hingga ekstrim. Gunadi membutuhkan durasi waktu 70 hari hingga  hari sumpah pemuda 28 Oktober 2018.

"Kami cukup mengapresiasi kegiatan solo riding ini, untuk memperkenalkan Indonesia di mata dunia. Kemampuan dan durabilitas Viar Vortex 250 akan diuji untuk rute ekstrem Jakarta-Himalaya. Kami harap saudara Gunadi mampu menuntaskan misi dan tujuan ini," tutur Deden Gunawan Corporate Manager Triangle Motorindo.

Vortex 250 Solo Riding ini disupport oleh Kementerian Perhubungan RI, Kementerian Luar Negeri RI, Kementerian Lingkungan Hidup RI, POLRI, BMKG, Ikatan Motor Indonesia, Dubes RI di Malaysia, Thailand, Myanmar, Nepal, India, Sekjen ASEAN, Ditjen Bea dan Cukai, Ditjen Perhubungan Darat, dan Freeriders Indonesia.

Sebuah motor adventure yang layak untuk perjalanan ekstrim membutuhkan maintenance yang cukup. Seperti pergantian oli setiap 2000 km, berhenti disetiap 2 jam perjalanan, kecepatan rata-rata 80-120 kpj di jalanan kota dan Vortex mampu digeber hingga 160 kpj, saat menemukan trek lurus yang tidak berisiko. VIAR Vortex 250 telah diberikan sentuhan modifikasi dengan menggunakan engine guard, windshiled dan side box serta rear box dan jerigen BBM. Modifikasi VIAR Vortex tersebut dipercayakan kepada Syndicate Motor, Jakarta Timut.[Ahs/timBX]

Spesifikasi VIAR Vortex 250

Panjang x Lebar x Tinggi : 2130 x 868 x 1260 mm

Jarak Sumbu.  : 1400 mm

Jarak Terendah ke tanah : 210 mm

Suspensi Depan Upside Down

Suspensi Belakang Monoshock

Mesin 4 langkah SOHC Water Cooler

Diameter x langkah  77x53,6 mm

Transmisi 6 kecepatan

Volume mesin 249 cc

Daya Maksimal    18.5kw/9000Rpm

Torsi Maksimal.   22,5 Nm/7000 Rpm.

Tags :

#
viar,
#
vortex 250,
#
solo riding jakarta himalaya,
#
freeriders indonesia