MENU
icon label
image label
blacklogo

Toyota Mirai Hadir di Detroit Auto Show 2016 Dengan Teknologi Baru

JAN 13, 2016@17:00 WIB | 1,209 Views

Toyota Mirai memang bukan produk baru yang memiliki teknologi hydrogen yang selalu dibanggakan oleh rakasasa Jepang ini, namun kehadiran Toyota Mirai di ajang Detroit Auto Show 2016 membawa teknologi baru yang dikembangkan Toyota.

Toyota Mirai yang dipajang diacara tersebut telah memiliki teknologi baru, dimana teknologi tersebut adalah sebuah sistem antena panel datar. Tetapi teknologi antena ini bukanya antena biasa yang banyak dikembangkan oleh beberapa produsen lain.

Pasalnya antena datar ini bisa mengaktifkan dengan area cangkupan yang luas dan bisa terhubung dengan satelit lainnya yang telah dikembangkan oleh Toyota sesuai dengan kebutuhan.

"Kami sangat bersemangat untuk belajar tentang antena datar ini, karena teknologi antena datar ini bisa memecahkan tantangan komunikasi satelit berbasis kendaraan," kata managing perwira senior Toyota, Shigeki Tomoyama seperti dikutip Worldcarfans.

Toyota mengembangkan alat ini bersama dengan perusahaan teknologi Kymeta  yang berlokasi di Amerika Serikat. Sejatinya alat ini sudah mereka kembangakan sejak tahun 2013 lalu.

Meskipun sudah dilakukan pengetasan oleh Toyota, tapi dari laporan terbaru mengatakan teknologi antena ini kabarnya akan masuk dalam jalur produksi toyota, namu belum jelas produksi ini dalam jarak dekat apa jangka panjang. [Ddy/timBX]   

Tags :

#
toyota mirai,
#
toyota,
#
detroit auto show 2016,
#
detroit auto show