MENU
icon label
image label
blacklogo

Terungkap, Gaji Sergio Perez Setelah Perpanjang Kontrak dengan Tim Red Bull

JUN 07, 2022@10:11 WIB | 464 Views

Meskipun sudah mendapat kontrak baru dari Red Bull, ternyata gaji Sergio Perez masih kalah jauh jika dibandingkan rekan setimnya, Max Verstappen. Driver berkebangsaan Meksiko itu mendapat penghargaan atas performa bagusnya sejauh musim ini dalam bentuk kontrak baru, yang diumumkan pekan lalu setelah memenangkan Grand Prix Monaco. Artinya, dia akan berduet dengan sang juara bertahan setidaknya sampai akhir musim 2024 dan mengakhiri harapan Pierre Gasly untuk mendapat kesempatan kedua bersama tim.

Kabarnya, Perez diberikan kenaikan gaji yang cukup kompetitif sebagai salah satu pesaing juara. Dia hanya terpaut 15 poin di belakang Verstappen, yang memimpin kejuaraan setelah tujuh balapan, dengan Charles Leclerc adalah kandidat juara lainnya.  Menurut media berbasis Prancis, Sportune, pria berusia 32 tahun itu sekarang mendapatkan gaji 6 juta poundsterling (sekitar Rp108 miliar) per tahun dengan potensi bonus 2,6 juta (sekitar Rp47 miliar). Angka yang disebutkan itu adalah peningkatan signifikan pada kesepakatan sebelumnya, yang dilaporkan hanya memberikan gaji 4,2 juta poundsterling setiap tahun dengan angka bonus yang sama.

Laporan tersebut menambahkan bahwa dia mampu menegosiasikan kenaikan yang signifikan karena tingkat sponsor yang dia bawa ke dalam tim. Uang tunai yang diperoleh Red Bull dari sponsor berbasis Meksiko karena sosok Perez diyakini berjumlah sekitar 17 juta poundsterling (sekitar Rp307 miliar) per tahun. Pot ini juga membantunya memanfaatkan kontrak dua tahun, daripada opsi satu tahun yang diinginkan tim dengan potensi perpanjangan. Meskipun gajinya naik, apa yang didapatkan Perez masih kalah jauh dibandingkan driver F1 dengan gaji tertinggi saat ini.

Duo Ferrari Charles Leclerc dan Carlos Sainz dilaporkan memiliki kesamaan dalam hal gaji pokok, masing-masing mendapatkan 9,8 juta poundsterling (sekitar Rp177 miliar) per tahun. Kemudian Daniel Ricciardo dan Sebastian Vettel mendapatkan 12,2 juta poundsterling (sekitar Rp230 miliar) per tahun, sementara Fernando Alonso digaji 15 juta poundsterling (sekitar Rp283 miliar) per tahun.

Sedangkan Max Verstappen yang juga baru perpanjang kontrak di tim Red Bull, mendapatkan gaji 32 juta poundsterling (sekitar Rp605 miliar) per tahun, yang diperkirana unggul tipis atas Lewis Hamilton dari tim Mercedes. Jadi, terlepas dari kenaikan gajinya dan posisi karir yang aman, Sergio Perez masih  kalah jauh dibanding rekan setimnya. Namun bisa saja segalanya berubah dalam beberapa tahun ke depan jika driver asal Meksiko itu menjadi juara dunia. [dhe/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
f1,
#
sergio perez,
#
red bull