MENU
icon label
image label
blacklogo

Tawarkan Sistem Audio Kelas Dunia, Cartens Autosound Kenalkan Ground Zero Reference Car

JUN 02, 2022@19:00 WIB | 772 Views

Kolaborasi antara Ground Zero GmbH asal Jerman dan Cartens Autosound asal Indonesia yang berlangsung kurang lebih sepuluh bulan akhirnya membuahkan hasil dengan keluarnya Ground Zero Reference Car.

Ground Zero Reference Car sendiri adalah sebuah proyek yang berupa rancangan referensi audio mobil premium dan kelas dunia. MINI Cooper F55 berwarna kuning didapuk menjadi mobil yang mendapatkan sistem audio ini. Pemilihan MINI Cooper F55 oleh Ground Zero dan Cartens Autosound dikarenakan akustik dalam mobil ini yang dinilai bagus dan cocok untuk suara yang berkelas dari sistem audio Ground Zero.

Andreas Tjahjadi (Ground Zero Indonesia), Edy Susanto (Cartens Autosound Indonesia), dan Peter Flodkvist (Ground Zero International), sebagai arsitek dalam proyek ini dengan bangga memamerkan hasil karya mereka kepada awak media pada hari Selasa (31/05) lalu.

“Rampungnya proyek Ground Zero Reference Car menjadi kebanggaan tersendiri bagi kami. Dengan adanya Ground Zero Reference Car ini, diharapkan proyek ini bisa menjadi referensi audio mobil bagi dunia" ujar Edy Susanto founder dan pemilik dari Cartens Autosound.

Mini Cooper F55 yang menjadi mobil Ground Zero Reference Car ini mendapatkan speaker, amplifier hingga subwoofer dari jajaran Ground Zero Plutonium series. Komponen yang menjadi sorotan pada Plutonium series ini adalah tweeter Wideband GZPF 40SQ yang dikembangkan khusus oleh Ground Zero dan diklaim mampu menghasilkan suara seperti tweeter dan midrange.

Untuk urusan amplifier, proyek Ground Zero Reference Car ini mengusung GZPA 25Q. Pemilihan amplifier ini bukan tanpa alasan, GZPA 25Q berhasil meraih penghargaan “Best Product EISA AWARD 2018-2019” dan “Germain Design Award 2020”. Ini secara langsung membuktikan bagaimana kualitas dari sistem audio yang digunakan untuk Ground Zero Reference Car.

Untuk mendukung semua sistem audio ini, Ground Zero Reference Car ini menggunakan Tchernov Cable, merek kabel premium asal Rusia. [fdlh/timBX]

Tags :

#
audio system,
#
ground zero reference car,
#
audio,
#
cartens audiosound indonesia,
#
ground zero,
#
mini cooper f55