MENU
icon label
image label
blacklogo

Suzuki Scrambler SV 650 2017 diperkenalkan Di Prancis

DEC 08, 2016@11:30 WIB | 965 Views

Persaingan pabrikan motor yang memproduksi motor modifikasi terlihat semakin ketat.  Setelah Ducati mengeluarkan Scrambler Desert Sled, BMW dengan R Nine T, kini Suzuki menghadirkan varian terbarunya SV 650 Scrambler 2017 yang diluncurkan di Perancis.

Suzuki sV650 Scrambler 2017 telah dibekali dengan mesin berkapasitas 645cc v twin 90' engine, berpendingin cairan, 4-stroke.  Tampilan SV650  telah menonjolkan sasis tubular dari baja. Bagian radiator telah memiliki kipas yang besar. Dibekali enam transmisi kecepatan, dan multiplateclutch.

Teknologi mesin telah menerapkan fitur Low RPM Assist, menyesuaikan kecepatan mesin saat lepas landas, dan kecepatan rendah saat kondisi jalanan macet.  ECM (engine control module) meningkatkan pengaturan intake dan exhaustsystem, sehingga bahan bakar lebih ekonomis dan memenuhi standar regulasi emisi Euro 4.

Bagian sistem pengereman ABS didukung dengan kaliper Tokiko 290mm disc. Sedangkan suspensi belakang dengan 7 mode yang bisa disesuaikan. Tangki sanggup menampung 14,5 liter bahan bakar.

Retro style protection pada head lamp menggunakan halogen blub, dengan ditambah  windshield. Pada bagian penggerak telah ditambahkan chain guard. Yang tidak kalah penting fender depan yang mempertegas karakter  scrambler. Bagian stang bar yang lebar ditambah riser, jok kulit cokelat bertekstur jahit, beartrap foot step, dan bagian roda menggunakan ban Dunlop Mutant.

Di Perancis motor SV 650 ditawarkan seharga 7.999 Euro (sekitar Rp114,5 juta plus PPN). Mengapa harus Perancis untuk launching motor SV650? Mungkin pertimbangan pihak Suzuki untuk uji pasar yang kiblat fashion-nya bagus, ini akan merambah di kota lain tahun depan. [Ahs/TimBx]

Tags :

#
suzuki scrambler sv 650 2017,
#
suzuki scrambler sv 650,
#
suzuki scrambler,
#
suzuki scrambler sv,
#
suzuki