MENU
icon label
image label
blacklogo

Renault Kardian Resmi Meluncur, Seperti Ini Tampilannya!

OCT 26, 2023@16:00 WIB | 280 Views

Renault akhirnya secara resmi menghadirkan Compact SUV atau Crossover terbarunya, Kardian. Mobil ini pertama kali meluncur di pasar Amerika Latin dan juga akan hadir di beberapa negara berkembang di benua Asia dan Afrika.

Renault Kardian sendiri memiliki perpaduan tampilan yang cukup sporty, namun tetap tangguh khas sebuah SUV. Mulai dari bagian depan, grill khas Renault modern sangat terpancar di mobil ini. Bagian grill ini menyatu dengan alis lampu DRL di ujung kiri dan kanan mobil ini.

Lampu utama Renault Kardian berada di bagian tengah tepat dibawah lampu DRL. Bagian bumper bawah mobil ini juga memiliki grill dengan bagian dalam yang memiliki beberapa garis panjang serta penggunaan skid plastik hitam di area bawahnya.

Lanjut ke bagian samping, Renault Kardian punya tampilan yang lebih mirip ke sang adik, Kiger. Mulai dari lekukan body di pilat C yang landaiannya mirip dengan Renault Kiger. Lalu ada skid plastik hitam di bagian bawah pintu serta over fender yang memberi kesan kuat sebuah SUV.

Dari segi kaki-kaki, mobil ini menggunakan velg model bintang berwarna dual tone. Selain itu ada beberapa ornamen khas SUV seperti roof rail dengan ukuran yang cukup besar. Serta mobil ini punya opsi dual tone dengan penggunaan atap berwarna hitam.

Pada bagian belakang rasa-rasa Kiger juga semakin kental terasa di Kardian. Mulai dari model pintu bagasi yang mirip, serta model lampu berbentuk huruf C yang mirip dengan Kiger. Sama seperti Kiger, Kardian juga menggunakan model dudukan plat nomor di area bumper bawah.

Lanjut ke bagian bawah, bisa dibilang masih mengadopsi tampilan yang mirip produk Renault terbaru lainnya. Seperti model stir dengan model semi flat bottom, panel instrumen digital, hingga Head Unit model floating yang punya konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto.

Hal menarik dari bagian interior adalah penggunaan model tuas transmisi ala-ala joystick. Serta di samping tuas transmisi sudah disematkan rem parkir elektrik meski tidak dilengkapi dengan Auto Hold.

Soal fitur safety, mobil ini juga tergolong mumpuni. Selain fitur safety standar seperti Stability Control, Hill Start Assist, hingga enam airbag, mobil ini sudah dilengkapi dengan fitur radar ADAS. Fitur seperti Adaptive Cruise Control, Rem Otomatis, dan fitur radar lainnya.

Lanjut ke bagian mesin, Renault Kardian hadir dengan mesin 1.000cc, 3 silinder dengan Turbo. Tenaga yang dihasilkan cukup besar yaitu 125 Ps dan torsi hingga 220 Nm yang dipadu dengan transmisi Dual Clutch.

Mobil ini akan dirakit di pabrik yang berlokasi di Curitiba, Brazil dan akan diekspor ke beberapa negara Amerika Latin lainnya. Dan mulai tahun depan, mobil ini juga akan dirakit di pabrik yang berlokasi di Casablanca, Maroko. [edo/timBX]

Tags :

#
renault,
#
renault kardian,
#
suv,
#
crossover,
#
produk terbaru