MENU
icon label
image label
blacklogo

Pirelli Jadi Supplier Ban Untuk Balapan Moto2 dan Moto3

JUN 29, 2023@17:00 WIB | 274 Views

Mulai musim depan, ajang balap Moto2 dan Moto3 punya sesuatu yang baru. Kedua ajang balap dibawah MotoGP ini akan mendapat supplier ban baru yaitu Pirelli. Perusahaan ban asal Italia ini akan menjadi pemasok tunggal pada 2 ajang balap ini selama 3 tahun dari tahun 2024 hingga 2026.

Melansir situs resmi MotoGP, Kamis (29/6/2023), nantinya mereka akan menghadirkan ban terbaik untuk kedua ajang balap ini. Pirelli akan menggunakan ban Diablo yang memang dikhususkan untuk performa tinggi. Ban ini juga dipakai Pirelli pada ajang balap World Superbike.

Dalam peresmiannya, Pirelli menyebut rasa senangnya bisa ikut terlibat di 2 ajang balap ini. Aldo Nicotera selaku Wakil Presiden Senior Pirelli menyebut bahwa ini merupakan kesempatan emas bagi mereka untuk tetap eksis di motorsport. 

“Selama 20 tahun terakhir, kami sudah menjadi pemasok ban World Superbike. Dan selama itu pula, kami juga sudah diakui punya produk ban sepeda motor performa tinggi yang sudah teruji. Kami ingin terus menaikan standar kami di motorsport dan memberikan produk berkualitas, baik untuk balapan maupun untuk publik”, ungkap Nicotera.

Lalu CEO Dorna, Carmelo Ezpeleta menyebut penunjukan Pirelli sebagai supplier ban Moto2 dan Moto3 ini juga bertujuan meningkatkan kualitas dua ajang balap ini. “Kami punya ekspektasi tinggi pada 2 ajang ini. Karena kedua ajang ini menjadi batu loncatan penting ke kelas MotoGP. Sehingga hadirnya Pirelli ini tentu menjadi sinyal penting untuk memberikan kualitas balapan yang terbaik”, ungkapnya.

Saat ini, baik ajang balap Moto2 dan Moto3 menggunakan ban dari Dunlop. Perusahaan ban asal Inggris bahkan sudah menjadi pemasok kedua ajang balap ini saat masih bernama 125cc dan 250cc di era 90an. Kontrak Dunlop sebagai pemasok ban Moto2 dan Moto3 ini akan berakhir pada akhir musim ini. [edo/timBX]

Tags :

#
pirelli,
#
moto2,
#
moto3,
#
supplier,
#
ban motor