MENU
icon label
image label
blacklogo

Nissan X Trail 2023 Debut Di Eropa Identik Dengan Rogue

SEP 07, 2022@13:00 WIB | 948 Views

Eropa dikabarkan akan mendapatkan Nissan X-Trail 2023, lengkap dengan tempat duduk tiga baris, opsi pilihan all-wheel drive, dan powertrain elektrifikasi dengan mesin bensin turbocharged tiga silinder.

SUV ini sanggup menampung penumpang dengan tinggi hingga 160 centimeter di kursi paling belakang. Sedangkan untuk bangku baris kedua memiliki konfigurasi split 60:40 dan dapat digeser ke depan untuk memudahkan orang mengakses baris ketiga. Dengan jok yang berada di tempatnya, kapasitas kargo mencapai 585 liter atau 20 liter lebih banyak dari pendahulunya.

Mesin pembakaran yang dimiliki mobil ini tidak benar-benar menggerakkan roda. Sebagai gantinya, mesin three-pot berkapasitas 1,5 liter digunakan untuk menghasilkan energi listrik yang diperlukan untuk baterai, yang kemudian diumpankan ke motor listrik.

Nissan mengatakan, bahwa dengan menggunakan metode ini, X-Trail 2023 "berperilaku" sangat mirip dengan EV. X-Trail 2023 menawarkan torsi penuh 330 Newton-meter (243 pon-kaki) hampir secara instan. E-motor tersebut sanggup menghasilkan 201 tenaga kuda, memungkinkan waktu tempuh dari 0 hingga 62 mpj (100 km/jam) dalam delapan detik.

Nissan juga akan menjual X-Trail di Eropa dengan opsi AWD, dengan memasang motor listrik pada masing-masing poros untuk menghasilkan output gabungan sebesar 210 hp. Dengan konfigurasi tersebut, SUV ini sanggup melaju dari 0-100 km/jam dalam waktu 7 detik untuk model lima kursi dan 7,2 detik untuk model tujuh kursi.

Interior X-Trail 2023 terlihat menyerupai Rogue, dengan menampilkan layar pengemudi 12,3 inci dan layar sentuh infotainmen dengan ukuran yang sama. Di bagian luar, bodi tersedia dalam 10 warna, bersama dengan lima warna two-tone.

Nissan X-Trail 2023 sudah tersedia untuk dipesan di pasar Eropa tertentu, dan akan dibanderol mulai dari 38.080 euro (Rp564 juta) di Italia, di mana Nissan menawarkan dalam empat level trim. [ibd/dera/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
nissan,
#
x trail,
#
nissan x trail,
#
nisssan x trail 2023