MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Sirkuit Motegi Kebakaran, Suzuki Dan Aprilia Hampir Jadi Korban

SEP 23, 2022@19:30 WIB | 416 Views

Menjelang rangkaian balapan MotoGP Jepang, garasi tim Moto2, Elf Marc VDS, dikabarkan mengalami kebakaran yang cukup hebat pada Kamis (22/09) kemarin. Namun, dengan penanggulangan yang cepat dan tepat, api akhirnya bisa dipadamkan.

Pihak Elf Marc VDS mengatakan bahwa kebakaran terjadi karena korsleting listrik yang diakibatkan bocornya atap garasi pada saat hujan. Untungnya, tidak ada korban jiwa maupun peralatan yang rusak karena peristiwa ini.

"Setelah memadamkan api di garasi, pemeriksaan menunjukkan bahwa sumber kebakaran muncul saat air hujan masuk ke garasi, dan naik ke lantai sehingga menyebabkan korsleting pada perangkat charger. Sehingga menimbulkan percikan api, lalu seketika menjadi api yang besar,” ujar pihak Elf Marc VDS dalam sebuah pernyataan.

Tim MotoGP Suzuki Ecstar dan Aprilia Racing nyaris menjadi korban akibat peristiwa ini, pasalnya jarak garasi Suzuki dan Aprilia tidak terlalu jauh dari sumber kebakaran. 

Walaupun terjadi kebakaran di sirkuit Motegi, pihak penyelenggara masih tetap akan melanjutkan balapan Moto3. Moto2, dan MotoGP. Sebelumnya juga dikabarkan MotoGP Jepang akan dibatalkan karena dampak badai topan Nanmadol.

MotoGP sendiri menyisakan lima putaran lagi di musim ini. Putaran selanjutnya, atau yang ke-16 akan diadakan di Jepang, tepatnya di Sirkuit Motegi, pada hari Minggu, 25 September 2022. Saat ini, pemuncak klasemen musim 2022 masih diduduki oleh Fabio Quartaro dari Tim Yamaha. {fdlh/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
motogp,
#
motegi,
#
suzuki,
#
aprilia,
#
elf marc vds,
#
kebakaran,
#
motorsport