MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Musim 2017 Buruk - Harga Jorge Lorenzo Turun Drastis

JAN 17, 2018@20:00 WIB | 938 Views

Musim MotoGP 2017 yang tengah berlalu dan penampilan yang tidak mulus membuat rider Ducati, Jorge Lorenzo, memiliki nilai bursa transfer yang sangat kecil. Hal tersebut langsung diutarakan oleh rider andalan Ducati, Jorge Lorenzo seperti dikutip Motorsports.

Pebalap yang meraih tiga kali juara dunia MotoGP itu bergabung bersama Ducati usai sembilan musim memperkuat Yamaha. Akan tetapi, Lorenzo kesulitan beradaptasi dari YZR-M1 ke Desmosedici GP.

Walaupun tiga kali naik podium, namun pembalap Spanyol itu menutup 2017 tanpa torehan kemenangan. Ia sendiri menempati peringkat ketujuh pada klasemen akhir pembalap dan mengemas perolehan 137 poin.  “Saya memiliki kontrak bagus untuk 2017 dan 2018, karena nilai pasar saya tinggi,” ucapnya dalam launching Desmosedici GP18 di Bologna.

“Banyak pembalap membicarakan tentang itu, tapi ketika saya menandatangani kontrak, saya adalah pebalap yang memenangi lima kali juara. Saya menang lebih dari 60 kali, 44 di MotoGP, dan banyak pole position. Saya bertarung selama sembilan tahun untuk titel dunia. Jadi, saya memenangi kontrak ini,” sambung Lorenzo.

Ini sangat jelas banyak yang mengatakan pada dirinya bahwa nilai pasar berbeda dari bursa transfer musim lalu. Untuk itu Lorenzo harus bisa meningkatkan penampilanya pada musim baru ini jika nilainya ingin melonjak kembali. [ddy/timBX]

Tags :

#
jorge lorenzo,
#
blackauto,
#
autonews,
#
motogp