MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Melandri Buka Suara Soal Penampilan Rider Ducati

JUL 21, 2017@17:00 WIB | 1,057 Views

Mantan pebalap MotoGP, Marco Melandri terut buka suara mengenai penampilan beberapa rider di bawah naungan Ducati di ajang MotoGP. Rider pertama yang mendapatkan komentar dari jawara kelas 125cc pada 2002 itu adalah Jorge Lorenzo.

Melandri berharap Lorenzo bisa mengeluarkan semua kemampuanya bersama tim Ducati itu. Maklum saja hingga sembilan seri MotoGP 2017, Lorenzo masih tertahan di posisi sembilan dengan koleksi 65 poin.

Padahal Melandri menaruh harapan yang besar kepada pebalap kelahiran Spanyol itu untuk bisa jadi juara dunia musim ini. "Memang semuanya bisa terjadi. Tapi saya berharap untuk Ducati bisa menang dan saya melihat hasil yang cukup baik dari Lorenzo. Tapi saya melihatnya lebih baik," kata Melandri seperti dikutip Tuttomotoriweb.

Sementara itu, Melandri cukup terobati dengan penampilan yang ditunjukkan oleh pebalap Tim Aspar Ducati, Danilo Petrucci. Maklum saja, Petrucci berhasil meraih dua kali podium di GP Italia dan Belanda. "Saya juga melihat Petrucci berkembang dengan pesat. Saya yakin orang orang di Bologna telah bekerja keras dengan sangat antusia," imbunya.

Sekedar informasi, Marco Melandri akhirnya turun kembali di ajang World Superbike di musim ini. Padahal Melandri sempat absen dalam beberapa musim yakni 2015 dan 2016. Hingga akhirnya Tim Ducati Aruba memberikan kesempatan untuk menunggangi motor balapnya. [ddy/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
blackauto,
#
auto news,
#
jorge lorenzo,
#
melandri