MENU
icon label
image label
blacklogo

MotoGP: Johann Zarco Optimis Raih 10 Besar di Qatar

FEB 23, 2019@13:30 WIB | 2,607 Views

Johann Zarco mengatakan finis di 10 besar dalam balapan MotoGP pertamanya sebagai pembalap pabrik KTM adalah tujuan yang sangat mungkin untuk dicapai.

Pembalap asal Prancis itu pindah ke KTM tahun ini setelah menghabiskan dua musim bersama tim Tech 3 Yamaha. Zarco akan melakukan debut balapannya dengan pabrikan Austria di salah satu tempat yang menjadi favoritnya, Qatar.

Mengawali karir balapnya di MotoGP, Zarco memimpin bagian pembuka dari balapan Qatar 2017 sebelum ia tersingkir setelah melalui 7 lap. Sementara tahun lalu ia mencetak posisi terdepan dengan rekor baru, meskipun merosot ke urutan ke-8 dalam balapan itu sendiri.

Zarco menuju ke Qatar dengan ambisi yang lebih sederhana kali ini, tetapi merasa bahwa menembus 10 besar masih dalam jangkauan.

"Untuk kualifikasi, akan sulit untuk langsung berada di Q2," kata Zarco. "Untuk ke Q1 dan masuk Q2 juga sesuatu yang sulit karena saya punya sedikit pengalaman di Q1.

"Kadang-kadang beberapa pembalap di Q1 lebih cepat dari delapan besar di Q2.Tapi saya percaya bahwa dengan kerja yang baik dan kontrol yang baik dari motor, finish 10 besar dalam lomba bukanlah target gila yang harus dipenuhi.

"Saya akan bahagia di 12 besar (dalam kualifikasi), yang akan membantu saya untuk mencapai 10 besar dalam perlombaan."

Zarco menyelesaikan uji coba resmi pembuka 2019 di Sepang sebagai yang terbaik dari wakil KTM, mengalahkan rekan setimnya Pol Espargaro untuk posisi ke-17 di timesheets pada hari terakhir.

Berkaca pada uji coba tersebut, Zarco mengatakan peningkatan yang dia rasakan dibandingkan dengan uji coba pasca-musim 2018 di Valencia dan Jerez menjadi kejutan baginya.

"Setelah uji coba yang bagus di Sepang, saya benar-benar bisa merasa bahagia bahwa semua pekerjaan yang kami lakukan sudah mulai membuahkan hasil," kata pria berusia 28 tahun tersebut."Selama saya dapat mempertahankan motivasi yang tinggi, saya merasa saya dapat mencapai beberapa target yang baik.

"Memang benar lawan kami juga meningkat dan bergerak cepat, dan kami harus bekerja lebih cepat daripada mereka untuk mengejar level mereka. Saya tidak tahu kapan hasilnya akan menunjukkan bahwa kami berada di level yang sama dengan mereka, tetapi saya berharap segera mungkin."

Sumber dan foto: berbagai sumber

Tags :

#
johann zarco,
#
motogp,
#
ktm,
#
gp qatar