MAR 18, 2017@09:00 WIB | 1,031 Views
Setelah empat musim lamanya beradaptasi dengan Ducati, Iannone berpindah haluan ke Suzuki untuk musim 2017. Transisi perpindahan merek motor tersebut tidaklah berjalan mulus, hal ini terasa setelah pengujian motor beberapa kali.
Pembalap asal Itali tersebut mengaku tengah bekerja keras untuk mengubah gaya riding yang halus menjadi lebih agresif seperti Vinales. Hal ini dibutuhkan untuk mengoptimalkan potensi pada GSX-RR, namun dirinya mengakui perubahan tersebut terasa kurang natural.
“Saya berusaha untuk beradaptasi dengan cepat, tapi untuk melaju dengan kencang dibutuhkan gaya riding seperti Vinales, “ ucap Iannone, dikutip dari motorsport.com.
“ Saya mencoba untuk meniru dia (Vinales), tapi tidak terasa natural. Dia tidak pernah mengerem saat menikung, hanya saat posisi lurus, dan dia menikung setelah itu berakselerasi. Para pembalap kebanyakan menggunakan rem untuk membantu memposisikan diri terlebih dahulu, lalu berakselerasi,” tutup Iannone.[aag/timBX]