MENU
icon label
image label
blacklogo

Masalah Pada Rem, Alfa Romeo Mito Ditarik dari Peredaran

APR 19, 2016@20:00 WIB | 1,481 Views

Fiat Chrysler Automobile (FCA) telah mengeluarkan surat resmi untuk menarik (recall) model Romeo Mito dikarenakan mengalami masalah masalah rem yang dapat menyebabkan kecelakaaan. Adapaun penarikan yang dilakukan hanya sekitar 15 unit kendaraan hasil lansiran 2012 yang sudah dijual di pasar Australia.

Seperti dilansir Caradvice, pabrikan mendapatkan laporan bahwa dalam beberapa kendaraan mengalami masalah pada bagian konektor pipa booster rem mungkin tidak sesuai dengan standar yang telah diterapkan. 

Jika tidak segera diperbaiki, akibatnya rem tidak berfungsi dengan baik senagaimananya dan dapat menyebabkan kecelakaan. Fiat Chrysler Australia akan memberi tahu kepada para pemilik unit yang terkena dampak untuk segera melakukan perbaikan ke dealer terdekat.

Sebelumnya FCA juga pernah melakukan penarikan pada model Fiat / Abarth 500 dan Fiat Ducato dengan kejadian yang sama pada beberapa Minggu lalu. Ini merupakan pemberitahuan recall kesebelas yang telah dikeluarkan oleh FCA ditahun ini. [Ddy/timBX]
 

Tags :

#
recall,
#
fiat chrysler automobile,
#
fiat chrysler,
#
fiat