MENU
icon label
image label
blacklogo

Line-Up Lengkap Kejuaraan Dunia MotoGP 2022

NOV 30, 2021@10:00 WIB | 461 Views

Line-up MotoGP untuk musim 2022 akhirnya selesai dan diungkap kepada publik.

Pihak MotoGP telah mengungkapkan line-up lengkap setiap tim yang akan bersaing di musim 2022, dimana tim besutan Valentino Rossi juga berpartisipasi.

TIM PABRIKAN

  • Repsol Honda:
    Marc Marquez (Kontrak hingga akhir tahun 2024)
    Pol Espargaro (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
  • Monster Yamaha:
    Franco Morbidelli (Kontrak hingga akhir tahun 2023)
    Fabio Quartararo (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
  • Lenovo Ducati:
    Jack Miller (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Francesco Bagnaia (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
  • Ecstar Suzuki:
    Alex Rins (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Joan Mir (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
  • Aprilia:
    Aleix Espargaro (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Maverick Vinales (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Lorenzo Savadori (Kontrak hingga akhir tahun 2021)
  • KTM Red Bull:
    Miguel Oliveira (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Brad Binder (Kontrak hingga akhir tahun 2024)

TIM INDEPENDEN

  • Gresini Ducati:
    Fabio di Giannantonio (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Enea Bastianini (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
  • WithU RNF Yamaha Tim:
    Andrea Dovizioso (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Darryn Binder (Kontrak hingga akhir tahun 2022, opsi untuk 2023)
  • Tech3 KTM:
    Remy Gardner (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Raul Fernandez (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Danilo Petrucci (Kontrak hingga akhir tahun 2021)
    Iker Lecuona (Kontrak hingga akhir tahun 2021)
  • LCR Honda:
    Alex Marquez (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Takaaki Nakagami (Kontrak hingga akhir tahun 2021 'dan seterusnya')
  • Pramac Ducati:
    Johann Zarco (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Jorge Martin (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
  • VR46 Ducati:
    Luca Marini (Kontrak hingga akhir tahun 2022)
    Marco Bezzecchi (Kontrak hingga akhir tahun 2022)

Setelah berpisah dengan Aprilia, Gresini kembali berstatus tim satelit. Kedua ridernya akan menggunakan GP21. Dengan pensiunnya Valentino Rossi, Morbidelli dibebaskan dari tahun kedua kontrak bersama SRT untuk bergabung dengan tim pabrik menggantikan Maverick Vinales.

Ditambah mundurnya Petronas sebagai sponsor utama dan sirkuit Sepang tidak lagi terlibat dalam kepemilikan tim, skuat RNF yang 'terlahir kembali' akan beroperasi bersama Andrea Dovizioso pada M1 spesifikasi pabrik untuk musim 2022 dengan Darryn Binder mendapat promosi dari Moto3 sebagai rekan setimnya.

Tim besutan Valentino Rossi, VR46 Ducati mendapatkan tempat di grid untuk musim 2022, secara efektif mengambil alih tempat Avintia Ducati. VR46 akan menggunakan mesin Ducati, dengan Luca Marini mengendarai GP22 terbaru dan Marco Bezzecchi mengendarai GP21. [dhe/shf/timBX]

Tags :

#
motogp,
#
motogp 2022