MENU
icon label
image label
blacklogo

Konsep Jeep Wrangler EV, Sudah Punya Fitur Autonomous Driving

FEB 09, 2021@16:00 WIB | 812 Views

Menutup tahun 2020, Jeep memperkenalkan varian terbarunya, All Electric Wrangler dari sekedar konsep ke versi produksi. Rencananya Wrangler 4x4 bakal menjadi mobil versi adventure yang memanfaatkan power electric,  dengan menawarkan pengalaman off-road, yang menyenangkan dan cepat.

Kemunculan all elektrik offroad Wrangler adalah bagian dari jejak kampanye Jeep 'The Road Ahead'. Rencananya bakal diperkenalkan Wrangler hybrid seperti Wrangler 4xe. Sementara Grand Cherokee bakal menyusul ke gen 4xe pada semester kedua 2021. 

Secara konsep, Wrangler Electric ini sudah dilengkapi dengan 100 persen battery electric vehicle (BEV). Sayang belum diketahui spesifikasi baterai, dan teknologi baterai. Sementara tagline Road Ahead juga bagian dari persiapan Jeep mempersiapkan stasiun charger di beberapa jalur utama. Sementara yang menyusul elektrik antara lain Rubicon Trail dan Moab.

Kelebihan dari Wrangler elektrik, mendapatkan keuntungan dengan penggerak all-electric, termasuk bagian dari torsi dan vector e-motor. Teknologi yang paling diunggulkan antara lain, sistem infotainment berbasis Uconnect 5.  Karena dalam sistem tersebut juga menjadi potensi diluncurkannya hands free autonomous driving assistance system, khusus varian Grand Cherokee L di akhir 2021.

Selain itu konsep kabin dibuat lebih mewah. Masa Depan dashboard dibuat lebih futuristik, sementara kehidupan alam yang cukup indah, atau imajinasi outdoor yang bisa diciptakan kembali di dalam konsep virtual di dalam kabin, seperti api unggun misalnya, saat hujan yang lebat, atau kondisi badai.

Detail fisik sosok Wrangler elektrik bakal diperkenalkan 27 Maret - 4 April 2021 dengan mengambil Moab, Utah, Amerika Serikat. Juga bakal diperkenalkan beberapa konsep varian Jeep lainnya.[Ahs/timBX]

 
 

Tags :

#
jeep wrangler ev