MENU
icon label
image label
blacklogo

Kawasaki Z1, Sportbike Yang Mengubah Industri Sepeda Motor Dunia

APR 25, 2022@13:30 WIB | 678 Views

Kawasaki Z1 pertama kali dikembangkan dengan nama proyek "New York Steak". Pada akhir 1960-an, Kawasaki, yang sudah menjadi pabrikan sepeda motor dua tak yang mapan ini, mencoba keluar dari zona nyamannya dan mulai membuat purwarupa sepeda motor sport empat tak empat silinder berkapasitas 750 cc yang bekerja sama dengan McFarlane Design di tahun 1969. 

Saat Honda pertama kali memperkenalkan CB750 ke pasar, Kawasaki menunda rilis Z1 hingga kapasitasnya bisa ditingkatkan menjadi 903 cc dan motor tersebut akhirnya bisa dipasarkan di kelas 1000cc. Produksi Z1 dimulai pada tahun 1972 dan didaulat sebagai motor 4-tak 4-silinder Jepang paling bertenaga yang pernah dipasarkan pada masanya.

Pada tahun 1972, Z1 memecahkan rekor FIM dan AMA untuk ketahanan 24 jam di trek balap Daytona, mencatatkan jarak tempuh 2.631 mil dengan kecepatan rata-rata 109,64 mph. Di sirkuit yang sama, Z1 yang dikendarai oleh Yvon Duhamel yang disetel oleh Yoshimura mencatat rekor satu putaran 160,288 mph.

Z1 memiliki instrumentasi penuh dan starter listrik, menghasilkan 82 bhp dan memiliki kecepatan maksimum hingga 210 km/jam. Motor ini mendapat ulasan positif dari pers sepeda motor, yang memuji kehalusannya, peredam getaran, starter yang mudah, stabilitas pada jalanan lurus dan akselerasi linier. Motor sport 4 silinder ini diklaim oleh beberapa pihak punya handling yang sangat baik dibandingkan motor sport lainnya pada saat itu.

Walaupun superior, motor ini masih memiliki kekurangan. Beberapa kekurangan ini antara lain seperti ban belakang yang cepat habis/botak, rantai yang cepat aus, dan suspensi belakang yang keras. Selain itu, Z1 adalah motor yang sangat boros bensin karena konfigurasi mesin yang digunakannya.

Z1 dianugerahi penghargaan MCN 'Machine of The Year' berturut-turut dari tahun 1973 hingga 1976, sebuah penghargaan yang dihasilkan dari jajak pendapat pembaca yang dijalankan oleh publikasi mingguan Inggris Motorcycle News. Society of Automotive Engineers of Japan memasukkan Z1 lansiran 1972 sebagai salah satu dari 240 contoh teknologi otomotif yang monumental dari Jepang.

Kesuksesan Z1 juga memiliki andil terhadap perkembangan industri otomotif di Jepang dan dunia. Pabrikan-pabrikan lainnya di Jepang turut mengembangkan sepeda motor untuk mengalahkan Z1, bahkan mencontek habis-habisan konfigurasi mesin Z1 untuk bisa mengalahkan Kawasaki pada "perang otomotif" ini. Semakin pesatnya perkembangan industri otomotif di Jepang akibat "perang otomotif" ini secara langsung mengakibatkan kehancuran pada industri sepeda motor Inggris dan Amerika yang sudah lesu pada saat itu. [fdlh/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
kawasaki,
#
kawasaki z1