MENU
icon label
image label
blacklogo

Jika Diberikan Peran Sebagai Test-Rider, Begini Kata Johann Zarco

SEP 11, 2019@17:00 WIB | 851 Views

Johann Zarco mengatakan dia tidak takut jika harus menjalani peran test-rider MotoGP untuk beberapa musim. Menurut Zarco, dia lebih menyukai posisi tersebut dibandingkan kembali ke Moto2.

Bulan lalu, Zarco memilih untuk mengakhiri kontrak lebih awal dengan tim KTM yang membuatnya kehilangan tempat di grid MotoGP untuk musim 2020.

Pria berkebangsaan Prancis tersebut awalnya mengaku bisa saja kembali ke Moto2, di mana ia memenangkan gelar berturut-turut pada 2015-2016, tetapi setelah balapan di Silverstone, dia mengatakan bahwa peran test-rider di MotoGP jauh lebih menarik.

Keenam pabrikan di MotoGP saat ini memiliki tim uji yang berbasis di Eropa, dan sebagian besar menjadikan test-rider sebagai wildcard dalam beberapa balapan.

Ketika ada anggapan bahwa peran tersebut tidak bisa menjadi jaminan untuk membalap di kelas utama secara reguler, Zarco menyoroti situasinya berbeda dibandingkan Brad Stefan (Honda) atau Sylvain Guintoli (Suzuki).

"Saya pikir untuk sebuah pabrik, situasi saya bisa menarik karena jika saya menjadi test-rider, itu bukan karena saya sudah pensiun," tambahnya. "Saya merasa kurang baik dan ingin kembali lebih kuat, jadi berikan kesempatan pada diri saya dengan motor yang kompetitif.”

"Itu artinya jika saya mulai menguji, saya akan berusaha seperti ingin memenangkan perlombaan, dan kadang-kadang itu bukan cara terbaik untuk mengembangkan motor dan menguji banyak hal, tetapi untuk membuat motor sampai ke hasil maksimal, pastinya itu bisa menjadi hal menarik untuk beberapa pabrik.

"Targetnya adalah memiliki pekerjaan yang baik, membuat banyak putaran, dan saya pikir seorang test-rider memiliki banyak kesempatan. Kemudian kita juga melihat musim ini beberapa test-rider memiliki banyak wildcard.

"Jika saya percaya diri, saya akan mengambil kesempatan dari wildcard.”

Rumor bahwa Zarco bisa bergabung dengan proyek Honda di World Superbike beredar awal tahun ini, tetapi dia langsung membuat klarifikasi.

"Itu tidak benar," kata Zarco. "Wartawan membuat banyak spekulasi untuk apa yang tidak pernah saya bicarakan.

“Jujur target saya hanya tetap di MotoGP, bahkan untuk peran yang saya sebutkan sebelumnya.”[ade/hsn/timBX]

Tags :

#
test-rider,
#
johann zarco,
#
motogp