MENU
icon label
image label
blacklogo

Jaguar XE 20D Diesel-Penantang Serius BMW 328D

DEC 27, 2016@20:30 WIB | 979 Views

Kehadiran Jaguar XE 20D AWD Diesel 2017 rupanya menjadi pesaing serius BMW 3 series, khususnya BMW 328D. Dilihat dari spesifikasi mesin yang berkapasitas 2.0 liter, XE Diesel lebih unggul di torsi unggul tipis 52 Nm. Versi XE 20D dikabarkan punya kelebihan di torsi dan konsumsi bbm yang irit.

Dibekali mesin Ingenium diesel 2.0 liter dengan output 180 hp pada putaran 4.000 rpm dan torsi puncak 431 Nm pada putaran 1.750 rpm. Mesin telah dibekali turbocharged dan intercooled DOHC 16 Valve, diesel inline-4, aluminium block dan head.Dengan sistem fuel injection, ini memudahkan driver untuk menyalakan mesin saat udara dingin pagi, dengan sekali tekan tombol start.

XE juga telah dibekali transmisi 8 speed automatic dengan manual shifting mode. Untuk mencapai kecepatan 96 kph, butuh 8,4 detik. Sedangkan kecepatan maksimalnya mencapai 121 mph (194,7 kph). Pengereman dari kecepatan 110 kph ke 0 kph, membutuhkan jarak sekitar 55 meter.

XE 20D dengan all wheel drive  menggunakan fitur dari seri F-Pace dan F-Type. Untuk konsumsi bahan bakar XE 20D per 1 liter mencapai 25,5 km, dengan emisi 123g/km CO2.

Pada bagian interior dipasang layar elektronik yang dapat beralih kepada layar infotainment, salah satunya pada sistem navigasi menggunakan New Jaguar InControl Touch Pro.

Dibanding kualitas performa yang sedang-sedang saja, XE 20D pabrikan dari Inggris ini terlihat lebih ekonomis. Harga yang ditawarkan sekitar Rp502 juta atau ($37,395) dan versi AWD ditambahkan biaya sebesar Rp33,6 juta ($2500). Harga tersebut sebanding sedan luxury di kelasnya, dengan torsi besar dan konsumsi bahan bakar yang irit.[ Ahs/TimBx]

Tags :

#
jaguar xe 20d,
#
jaguar xe 20d diesel,
#
jaguar xe,
#
jaguar,
#
bmw 328d,
#
bmw