MENU
icon label
image label
blacklogo

Ini Tanggapan Crutchlow Terhadap Sirkuit Buriram Kemarin

OCT 13, 2018@16:00 WIB | 4,434 Views

Tampaknya, seri MotoGP Thailand pada minggu kemarin (7/10) memberi kesan yang buruk bagi pembalap berkebangsaan Inggris, Cal Crutchlow. Ia menganggap bahwa sirkuit Buriram ini memiliki tingkat kelembapan yang rendah dan suhu yang sangat panas. Selain itu, Crutchlow juga membandingkan kondisi Sirkuit Buriram dengan Sirkuit Internasional Sepang di Malaysia.

“Saya merasa disini (Buriram) jauh lebih sulit ketimbang balapan di Malaysia. Saya tidak tahu mengapa, tetapi saya pikir karena kondisi sirkuitnya,” keluh Crutchlow.

Kemudian, pembalap LCR Honda itu juga mengeluhkan trek lurus Buriram yang lebih sulit dibandingkan dengan Malaysia.

“Saya rasa, (MotoGP) Malaysia jauh lebih mudah ketimbang disini karena lintasan di sini lebih sulit dan memiliki dua jalur lurus,” ujar Cal Crutchlow. “Kami benar-benar harus berjuang secara fisik dengan kondisi motor, bahkan ketika berada di jalur lurus.”

Saat ini, Crutchlow masih tertahan di peringkat di peringkat 6 klasemen sementara MotoGP 2018. Pada MotoGP Thailand kemarin, ia berhasil finis di peringkat ketujuh dan meraih 9 poin. Dengan begitu, Crutchlow berhasil mengumpulkan 128 poin, hanya terpaut 2 angka dari Jorge Lorenzo yang berada di peringkat kelima.[rmz/timBX]

Tags :

#
autosport,
#
cal crutchlow,
#
motogp,
#
motogp thailand