MENU
icon label
image label
blacklogo

Honda Super Cub C125 Mendapatkan Pembaruan di Tahun 2021

JUN 22, 2021@20:00 WIB | 632 Views

Honda Super Cub C125

Honda Super Cub C125 telah dirombak untuk tahun 2021 dengan penyesuaian mesin untuk memenuhi peraturan Euro5 dan beberapa perubahan lain untuk membuat model ini lebih nyaman.

Cub diperkenalkan kembali menjadi Super Cub C125 setelah hiatus yang cukup lama dari produksi, tetapi saat ini lebih dari 60 juta model telah dibuat di seluruh dunia, menjadikannya salah satu kendaraan terlaris dalam sejarah dan sangat mudah dikenali karena tampilannya yang khas.

Baca juga: Motor Klasik Modern Paling Laris di 2023

Honda Super Cub C125

Para pecinta Cub akan senang mendengar bahwa Honda Super Cub C125 akan tetap mempertahankan four speed gearbox dan kopling sentrifugal yang mengubah Super Cub menjadi semi-otomatis.

Menariknya, mesin terbaru ini cenderung lebih bertenaga daripada versi yang digunakan pada model Honda Monkey yang sama dengan Honda Super Cub C125 yang menghasilkan 9,6bhp dibandingkan dengan Monkey yang hanya 9,2bhp, meskipun dengan mengorbankan torsi - 7,67lb.ft untuk Super Cub C125 vs  8.1lb.ft untuk Monkey.

Honda Super Cub C125

Generator baru juga akan dihadirkan pada Super Cub C125 versi terbaru, yang berarti lebih banyak tenaga listrik yang tersedia untuk perangkat-perangkatnya. Perubahan besar datang jok  penumpang, dengan bantalan pembonceng dan pijakan kaki yang sekarang menjadi standar, sementara fork spring dan shocks terbaru akan meningkatkan kualitas berkendara.

Honda Super Cub C125

Harga untuk Honda Super Cub C125 baru akan mulai dari £3499 atau setara Rp60 jutaan dan akan tiba di dealer pada Agustus 2021. [era/asl/timBX]

Tags :

#
honda super cub c125,
#
honda,
#
super cub c125