MENU
icon label
image label
blacklogo

Honda Rilis Teaser Dua Mobil Sport Listrik Baru, Diduga NSX dan S2000 Versi Listrik

APR 13, 2022@10:55 WIB | 548 Views

Honda merencanakan strategi untuk meluncurkan 30 mobil listrik secara global pada tahun 2030, di mana produsen mobil asal Jepang ini berencana untuk menjual sekitar dua juta mobil listrik setiap tahun. Selain investasi untuk pengembangan kendaraan listrik dan perangkat lunak, strategi terbaru Honda ini termasuk rencana untuk dua model mobil sport listrik, salah satunya berpotensi menjadi NSX terbaru yang didesain ulang.

Honda merilis foto teaser yang menggambarkan 2 model mobil. Salah satu model, yang digambarkan sebagai mobil "flagship", menampilkan proporsi supercar bermesin tengah. Mengingat NSX dijual secara global sebagai Honda, ada kemungkinan model flagship ini akan berakhir sebagai NSX yang didesain ulang dan kemungkinan akan dijual di AS sebagai Acura.

Bos Acura Jon Ikeda mengonfirmasi rencana untuk NSX generasi ketiga tahun lalu, ketika Acura meluncurkan NSX Type S 2022 untuk menandai akhir dari model generasi kedua saat ini. Komentarnya pada saat itu menyiratkan bahwa NSX berikutnya akan didukung oleh sesuatu selain powertrain pembakaran internal yang berdiri sendiri seperti mobil generasi pertama dan pengaturan hybrid seperti mobil generasi kedua. Model sport kedua digambarkan sebagai “special car”. Mobil kedua ini tampaknya menampilkan proporsi mobil sport penggerak roda belakang bermesin depan dan sebagai hasilnya dapat berfungsi sebagai penerus spiritual S2000.

Pengumuman strategi ini datang hanya seminggu setelah Honda mengatakan akan bekerja sama dengan General Motors untuk mengembangkan mobil listrik yang terjangkau berbasis platform global terbaru menggunakan versi generasi berikutnya dari platform Ultium GM dan teknologi baterai. mobil listrik baru yang terjangkau ini direncanakan akan dirilis mulai tahun 2027. 

Selain itu, Honda dikabarkan juga akan meluncurkan mobil listrik berdasarkan platform yang baru dikembangkan sendiri yang dikenal sebagai e:Architecture, mulai tahun 2026. Sebelum platform ini tiba, Honda dan Acura masing-masing akan meluncurkan SUV listrik berdasarkan platform Ultium GM saat ini. SUV ini akan tiba pada 2024 dan GM akan menangani produksinya.

Honda pada pengumumanny baru-baru ini, juga menegaskan kembali rencananya untuk mengembangkan baterai solid-state, sebuah teknologi yang menjanjikan biaya lebih rendah, daya jangkau lebih luas dan waktu pengisian lebih cepat daripada baterai tipe cair saat ini. Honda berencana untuk membangun jalur produksi percontohan untuk baterai solid-state dan memulai produksi demonstrasi pada kuartal kedua 2024. [fdlh/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
honda nsx,
#
honda s2000