MENU
icon label
image label
blacklogo

Honda Forza Akan Hadir Dengan Versi 150cc, Intip Bocorannya

APR 12, 2023@14:00 WIB | 544 Views

Setelah menghadirkan varian bermesin 125cc, motor skutik berukuran bongsor Honda Forza kabarnya juga akan hadir dengan versi bermesin 150 cc. Bahkan motor ini sudah mendekati waktu peluncurannya dengan India menjadi negara pertama yang akan mendapatkan motor ini.

Dilansir Greatbiker, Rabu (12/4/2023), kehadiran Honda Forza bermesin 150cc ini memang sudah ditunggu-tunggu. Bahkan sejak 2021, Honda sudah memberi kode bahwa mereka akan menghadirkan Forza dengan mesin 150cc.

Namun pada kenyataannya Honda justru menghadirkan Honda Forza bermesin 125cc untuk pasar Eropa. Untuk versi 150 cc yang akan segera meluncur ini, kabarnya akan menggunakan basis body dan mesin yang sama dengan model bore up seperti Vario dari versi 125cc ke 150cc.

Meskipun masih sebatas rumor, Honda tetap mempertahankan body bongsor dengan berbagai lekukan tajam khasnya. Begitu juga model lampu depan yang menyerupai huruf V dengan teknologi full LED juga akan dipertahankan.

Serta dari segi fitur dan safety juga tergolong masih mirip. Seperti bagasi yang luas, kunci keyless, panel instrumen digital, serta colokan USB untuk pengisian daya. Serta untuk safety juga tetap dibekali dengan rem cakram di kedua roda, rem ABS, hingga HSTC atau Honda Selectable Torque Control tetap dipertahankan.

Tidak ketinggalan fitur penghemat BBM seperti Idling Start Stop juga akan hadir di versi 150 cc ini. Serta windshield atau kaca di bagian depan untuk visibilitas yang optimal juga tertap hadir.

Serta untuk mesin, Honda Forza bermesin 150cc kabarnya akan menggunakan mesin yang serupa dengan PCX dan ADV 150. Mesin tersebut menghasilkan tenaga 13,4 Hp dan torsi mencapai 13,9 Nm.

Belum diketahui kapan peluncuran dari Honda Forza 150cc ini. Versi ini akan melengkapi beberapa varian yang sebelumnya sudah ada yaitu versi 125cc, 250cc, 350cc, hingga 750cc. [edo/timBX]

Tags :

#
honda forza,
#
honda,
#
rumor,
#
bocoran