MENU
icon label
image label
blacklogo

Hasil MotoGP Amerika Serikat 2019

APR 16, 2019@11:48 WIB | 1,957 Views

Hasil balapan dari MotoGP Amerika Serikat 2019 di COTA (Austin, Texas, yang merupakan putaran ke-3 musim ini.

Alex Rins akhirnya meraih kemenangan MotoGP pertamanya setelah menyalip dan kemudian menahan laju Rossi di MotoGP Austin dengan kerja sangat keras, menandai kemenangan pertama tim Suzuki sejak tahun 2016.

Sang juara bertahan MotoGP Marc Marquez terjatuh saat memegang keunggulan 3,6 detik setelah kehilangan kendali dari bagian depan motor Honda-nya, menghancurkan harapannya untuk meraih kemenangan ke-7 beruntun di COTA sekaligus menyerahkan keunggulan kepada Valentino Rossi, yang membuat Rins unggul di posisi terdepan hinga tiga lap tersisa.

Jack Miller juga menyelesaikan balapan di podium, untuk pertama kalinya di cuaca kering, sementara Dovizioso mengambil alih puncak klasemen kejuaraan dengan menyelesaikan balapan di posisi ke-13.

Maveric Vinales dan Joan Mir mendapat masalah dengan penalti jump-start, Vinales salah mengambil loop 'Long Lap' sebelum menjalani penali pit-lane Ride Through.

Kemudian pembalap LCR Honda Carl Crutchlow jatuh dari motornya ketika berusaha menekan Rossi untuk memperebutkan tempat kedua di awal lomba.

Sedangkan rekan setim Marquez, Jorge Lorenzo, mengalami masalah teknis pada motornya sehingga tidak bisa melanjutkan perlombaan.

Hasil balapan MotoGP Amerika Serikat 2019:

  1. Alex Rins -- Spanyol -- Suzuki Ecstar -- (GSX-RR) -- 41m 45,499s
  2. Valentino Rossi -- Italia -- Monster Yamaha (YZR-M1) -- 41m 45,961s
  3. Jack Miller -- Australia -- Pramac Ducati (GP19) -- 41m 53.953s
  4. Andrea Dovizioso -- Italia Mission Winnow Ducati (GP19) -- 41m 54.919s
  5. Franco Morbidelli -- Italia -- Petronas Yamaha SRT (YZR-M1) -- 42m 3.520s
  6. Danilo Petrucci -- Italia Winnow Ducati (GP19) -- 42m 6.975s
  7. Fabio Quartararo -- Prancis Petronas Yamaha SRT (YZR-M1) --  42m 11.610s
  8. Pol Espargaro -- Spanyol -- Red Bull KTM Factory (RC16) -- 42m 15.242s
  9. Francesco Bagnaia -- Italia -- Pramac Ducati (GP18) --  42m 16.107s
  10. Takaaki Nakagami – Jepang --  LCR Honda (RC213V) -- 42m 16,510s
  11. Maverick Viñales -- Spanyol -- Monster Yamaha (YZR-M1) -- 42m 19,576s
  12. Andrea Iannone -- Italia -- Aprilia Gresini (RS-GP) -- 42m 20.278s
  13. Johann Zarco -- Prancis -- Red Bull KTM Factory (RC16) -- 42m 27,957s
  14. Miguel Oliveira -- Portugal -- Red Bull KTM Tech3 (RC16) -- 42m 29.771s
  15. Tito Rabat -- Spanyol -- Reale Avintia Ducati (GP18) -- 42m 30.122s
  16. Karel Abraham -- Ceko -- Reale Avintia Ducati (GP18) -- 42m 30.239s
  17. Joan Mir -- Spanyol -- Suzuki Ecstar (GSX-RR) --  42m 33,562s
  18. Hafizh Syahrin -- Malaysia -- Red Bull KTM Tech3 (RC16) -- 42m 53.182s
  19. Jorge Lorenzo -- Spanyol -- Repsol Honda (RC213V) -- DNF
  20. Marc Marquez -- Spanyol -- Repsol Honda (RC213V) -- DNF
  21. Cal Crutchlow -- Inggris -- LCR Honda (RC213V) -- DNF
  22. Aleix Espargaro -- Spanyol -- Aprilia Gresini Factory (RS-GP) -- DNF

Tags :

#
motogp amerika serikat,
#
cota,
#
alex rins