MENU
icon label
image label
blacklogo

Formula E: Mulai Musim 2020/2021, Formula E Jadi Kejuaraan Dunia

DEC 05, 2019@18:00 WIB | 790 Views

Formula E akan mendapatkan status ‘kejuaraan dunia’ dari FIA mulai awal musim ketujuh (pada akhir 2020).

Sejak musim perdananya pada 2014-2015, Formula E belum resmi ditunjuk sebagai kompetisi kejuaraan dunia, tetapi sudah dalam pembicaraan untuk mendapat pengakuan tersebut dalam beberapa bulan terakhir.

Setelah pertemuan Dewan Olahraga Motor Dunia tahun ini, dipastikan bahwa Formula E akan menjadi kejuaraan dunia dari musim 2020-2021. Perjanjian tentang hal tersebut telah ditandatangani oleh presiden FIA Jean Todt dan ketua Formula E Alejandro Agag di Paris.

Formula E sebagai kejuaraan dunia FIA kelima, bersama dengan Formula 1, FIA World Endurance Championship, FIA World Rally Championship, dan FIA World Rallycross Championship.

"Penciptaan dan pengembangan Formula E telah menjadi petualangan hebat. Saya bangga karena sekarang ini kami bisa mengkonfirmasi status kejuaraan dunia FIA," kata Todt (presiden FIA).

"Sejak kami memulai perjalanan ini, Formula E telah berubah semakin kompetitif. Dalam jangka waktu yang singkat, seri ini telah membuktikan dirinya relevan untuk industri otomotif dengan dua produsen mobil besar telah bergabung dengan seri pada awal musim saat ini.

"Komitmen dan profesionalisme pabrikan dan timnya masing-masing tecermin dalam kualitas daftar pebalap yang telah meningkat setiap musim. Sejak balapan pertama di Beijing pada 2014 dan dengan setiap E-Prix sesudahnya, Formula E telah membuktikan diri tentang konsep karya balap listrik yang mutakhir.

"Saya dengan sepenuh hati menyambut Formula E sebagai kejuaraan dunia terbaru FIA."

Agag (ketua Formula E) menambahkan, "Menjadi kejuaraan dunia FIA selalu menjadi prioritas kami. Segala sesuatu yang kami lakukan dan sampaikan hingga saat ini telah bekerja menuju momen spesial ini.”

"Mencapai prestasi dan diberikan status kejuaraan dunia FIA menambah kredibilitas pada apa yang sudah menjadi formula balap yang lengkap dan produk olahraga yang spektakuler. Perjanjian dan pengumuman ini benar-benar menempatkan Formula E di tingkat teratas kompetisi balap internasional.

"Ini merupakan upaya luar biasa dari banyak orang yang terlibat dan tidak ada yang mungkin terjadi tanpa dukungan presiden FIA (Jean Todt) dan federasi, serta dedikasi dan komitmen yang ditunjukkan oleh tim dan mitra kami.”[ade/hsn/timBX]

Tags :

#
fia,
#
formula e,
#
kejuaraan dunia