MENU
icon label
image label
blacklogo

Formula 1 Miami Tak Mendapat Sambutan Positif dari Lewis Hamilton

MAY 13, 2018@10:45 WIB | 1,453 Views

 (Lewis Hamilton)

Meski kalender balap Formula 1 masih belum keluar, namun hampir dapat dipastikan bahwa pada Oktober 2019, Formula 1 akan digelar di Miami, Amerika Serikat. Ini adalah kali pertama kompetisi balap jet darat ini diadakan di Miami.

Mungkin banyak yang memberi respons yang positif soal diadakannya Formula 1 di Miami. Tapi jika ada pembalap yang merasa kurang senang dengan adanya jadwal balap di Miami, salah satu orangnya adalah Lewis Hamilton.

 (Denah sirkuit Formula 1 Miami)

Bukan karena treknya yang dinilai sulit, sesuatu yang membuat Hamilton jadi kurang antusias untuk menyambut F1 Miami adalah karena menurutnya, ada banyak gangguan di sekitar trek yang dapat mengganggu konsentrasinya saat balapan.

Menurut Hamilton, gangguan tersebut datang dari banyaknya orang yang berpesta di sekitaran sirkuit. Seperti yang kita ketahui, Miami memang terkenal sebagai salah satu kota di dunia dengan aktivitas pesta yang tinggi.

 (Salah satu sudut di Sirkuit Miami)

Salah satu tempat yang dijadikan pilihan orang untuk berpesta di Miami adalah di kawasan pelabuhan. Wilayah tersebut nantinya akan dilalui oleh para pembalap Formula F1 selain area jalan raya.

Oleh karena itu, Lewis Hamilton menganggap bahwa menjalani balap di tempat yang dipenuhi dengan kegiatan pesta akan jadi tidak kondusif untuk para pembalap Formula 1 yang sedang berlaga. [APSG/timBX]

Tags :

#
formula 1,
#
f1 miami,
#
lewis hamilton,
#
auto sport

X