MENU
icon label
image label
blacklogo

Fitur i-Talk DFSK Dirancang Sesuai Dialek Orang Indonesia

DEC 28, 2020@13:30 WIB | 757 Views

Perintah suara disesuaikan dengan kebiasaan dan aksen lokal. Karena itu DFSK Glory i-Auto menjadi model tertinggi yang ditawarkan untuk pasar Indonesia dan sudah dilengkapi fitur i-Talk. Fitur ini diklaim akan membuat perjalanan terasa menyenangkan dan aman. Fitur seperti i-Talk merupakan salah satu fitur yang biasanya ditemukan pada mobil kelas premium.

"Fitur i-Talk yang disematkan di DFSK Glory i-Auto untuk pasar Indonesia sudah dikembangkan sedemikian rupa oleh tim R&D DFSK," ujar Sugiartono, Technical Manager PT Sokonindo Automobile, siperti dilansir dari motor1.com.

Fitur tersebut sudah disesuaikan dengan karakteristik kebutuhan serta dialek bahasa Inggris konsumen di Indonesia.

Menurut Sugiartono, pengembangan ini menjadi salah satu bentuk tanggung jawab DFSK dalam menghadirkan sebuah fitur yang responsif, inovatif, dan adaptif terhadap kebiasaan-kebiasaan konsumen di Indonesia.

DFSK mengklaim, dengan fitur i-Talk ini akan mempermudah para pengemudi untuk tetap berkonsentrasi penuh mengemudikan kendaraannya.

Pengemudi tetap fokus tanpa harus terganggu untuk menyentuh berbagai tombol untuk mengoperasikan berbagai fitur yang ada.

Pengemudi bisa tetap berkonsentrasi ke jalan dan memegang kendali setir secara penuh, serta membiarkan fitur i-Talk bekerja menjadi asisten berkendara selama perjalanan.

Cara kerja fitur i-Talk ini terbilang sederhana. Fitur perintah suara ini bisa diakses dengan mengucapkan kata kunci 'Hi Glory' di awal perintah.

Fitur i-Talk dapat menerima 100 perintah suara yang tersambung dengan phone connection, voice navigation, media command, car feature voice control, sampai connectivity.

Menariknya, perintah-perintah suara tersebut sudah disesuaikan dengan kebiasaan dan ucapan-ucapan yang familiar diperintahkan oleh konsumen di Indonesia. [mhd/asl/timBX]

Tags :

#
fitur i-talk dfsk,
#
dfsk glory i-auto,
#
hi glory

RELATED ARTICLE