MENU
icon label
image label
blacklogo

Faraday Future Diambil Alih Oleh Investor

AUG 18, 2018@17:00 WIB | 467 Views

Evergrande Health, sebuah perusahaan induk besar China yang baru-baru ini menginvestasikan $ 2 miliar atau Rp 29 Triliun ke perusahaan startup kendaraan listrik Faraday Future (FF), dilaporkan mengambil alih operasi perusahaan tersebut. Investasi tersebut mengikuti periode panjang kesulitan untuk FF di mana Jia Yueting, pendiri FF, pemilik saham terbesar pada saat itu, dan CEO perusahaan, menemukan dirinya dalam kesulitan keuangan di negara asalnya, China.

Jia juga memiliki perusahaan teknologi lainnya seperti LeEco. Sebelumnya, Perusahaan teknologi tersebut juga saling bersinergi dengan Faraday Future, baik dari segi teknologi maupun keuangan. Akan tetapi, LeEco ternyata mengalami hal serupa, yaitu kesulitan keuangan yang membuat Jia harus kembali ke Tiongkok untuk mengurus perusahaan teknologinya yang berada di negeri tirai bambu tersebut.

Oleh karena itu, Evergrande telah mengajukan di Hong Kong untuk rencana mengambil alih bisnis FF di China.

“Markas operasi baru untuk China akan dibuka di metropolitan selatan Guangzhou untuk Evergrande FF Intelligent Automotive (China) Co Ltd, yang secara resmi didirikan di kota pada hari Selasa. Perusahaan akan sepenuhnya bertanggung jawab atas penelitian dan pengembangan (R & D), produksi, operasi, dan manajemen Faraday Future di China. Evergrande Health mengatakan dalam pengajuan Selasa ke Bursa Efek Hong Kong,” ujar kantor berita Caixin dalam sebuah tulisan.

Mereka berencana membangun 5 R & D dan fasilitas produksi di China untuk mencapai kapasitas produksi 5 juta mobil selama 10 tahun ke depan. Sementara itu, FF masih mengerjakan pabrik kecilnya di California untuk membawa kendaraan listrik FF91 ke produksi.[prm/timBX]

Tags :

#
autonews,
#
ff,
#
cina,
#
ev