MENU
icon label
image label
blacklogo

Demi Tim Petronas, Xavi Vierge Tinggalkan Marc VDS

SEP 07, 2019@18:00 WIB | 1,249 Views

Xavi Vierge telah dipastikan hengkang dari tim Marc VDS untuk menjadi pembalap andalan Petronas di kejuaraan dunia Moto2 musim depan.

Finis tiga podium di ajang Moto2 membuatnya bergabung dengan Khairul Idham Pawi, yang telah absen panjang musim ini karena cedera jari.

Ada spekulasi bahwa pembalap asal Malaysia itu akan kembali ke Moto3 musim depan. Sementara pembalap lain, seperti Johann Zarco, Alex Marquez, Hafizh Syahrin serta Mattia Pasini dan Jonas Folger, pada suatu waktu pernah dikaitkan dengan kursi balap Petronas di Moto2.

Namun, pasukan Sepang 'berharap' Pawi akan cocok untuk menggantikan tempatnya bersama Vierge.

“Bagi Petronas Sprinta Racing, penandatanganan Xavi Vierge merupakan perkembangan yang menarik," kata Razlan Razali (kepala tim). "Pertama, dia adalah pembalap yang memiliki kecepatan dan terbukti baik yang mampu mendapat podium secara teratur.

"Kedua, dia akan menjadi salah satu dari dua pembalap untuk kami di Moto2 saat kami memperluas skuad. Tim Balap Petronas Sepang akan memiliki dua pembalap masing-masing di Moto3, Moto2 dan MotoGP musim depan.

"Kami tahu Moto2 2019 ini adalah yang paling sulit dan kami berharap Khairul Idham Pawi akan pulih sepenuhnya dan berlomba bersama Xavi musim depan."

Vierge, yang saat ini menjadi rekan setim Alex Marquez, telah mendominasi tiga barisan depan musim ini, termasuk posisi terdepan di Argentina. Namun kecelakaan, masalah teknis dan cedera membuatnya berada di urutan ke-14 klasemen.

"Xavi memiliki banyak pengalaman, dan kami pikir dia akan berkembang dalam set-up kami," jelas Johan Stigefelt (direktur tim). "Dia adalah pembalap yang tepat untuk membantu kami tumbuh dalam kategori ini dan akan menjadi pemimpin tim yang sempurna untuk skuad kami tahun depan.”

"Musim ini merupakan periode yang sulit bagi kami di Moto2, tetapi dengan dua motor dan pembalap kaliber Xavi, kami mengharapkan semua hal yang lebih baik 2020 mendatang.”

"Kami memiliki perencanaan jangka panjang dan tentunya diharapkan ada peningkatan setiap musim, ini kesempatan kami untuk berbicaara banyak.”[ade/hsn/timBX]

Tags :

#
tim petronas,
#
marc vds,
#
xavi vierge,
#
moto2