MENU
icon label
image label
blacklogo

Deddy Corbuzer Kepincut Ferrari Portofino, Tapi yang Datang Malah Ferrari Roma Seharga Rp10 Miliar

DEC 10, 2021@21:27 WIB | 572 Views

Seorang public figure, yang juga mantan mentalis, artis, serta pelaku Podcast  Deddy Corbuzer akhirnya membeli sebuah Ferrari Roma dari Prestige Motorcars. Sambil berkelakar, Deddy mencoba membuat alasan bahwa membeli Ferrari Roma dari Rudi Salim CEO Prestige Motocars yang merupakan unit pertama di Indonesia, adalah hanya joke kecil bisa tampil di youtube Prestige.

"Keren sih Deddy, bayar kami Rp10 miliar lebih, tapi bonusnya bisa masuk di konten Youtube Prestige," balas Rudi ke Deddy Corbuzer.

Pilihan Deddy ke Ferrari Roma bukan  pilihan utama. Artinya targetnya adalah Ferrari Portofino dengan harga middle, konsekuensinya, Portofino sudah dimiliki beberapa orang pecinta performance mobil berlogo kuda jingkrak ini.

Namun untuk Ferrari Roma ini sudah menjadi versi road legal karena sudah konversi ke setir kanan. Dan Rudi Salim menawarkan langsung ke Deddy dengan akhir kalimat deal. Meski kenyataannya Portofino adalah yang ingin dimiliki ayah dari Azka Corbuzer ini.

Secara eksperience pertama Deddy terhadap sportscar terbarunya ini boleh dibilang mengundang tawa. Karena pengalaman riding dari rumahnya Bintaro ke Stasiun Trans TV memberikan prestige yang luar biasa. 

"Ini pertama kali gue beli sportscar Ferrari, sebelumnya sudah pernah nyobain Porsche Boxer. Tapi karena suatu hal harus dijual, dan Ferrari Roma ini penggantinya," cetus Deddy ke Rudi yang sudah merasakan pegal punggunya setelah driving lebih dari 15 menit. 

Deddy juga sudah memiliki Tesla Model 3 dari Prestige Motocars, sebagai pembeli pertama. Sebuah Rubicon, dan Renault Twizy juga melengkapi koleksinya.

Soal kenyamanan menurut Deddy, Tesla Model 3 miliknya jauh lebih nyaman dari Ferrari Roma. Tesla lebih kedap, dan mendukung kualitas musik yang disukainya. Dibandingkan dengan Ferrari Roma, peredaman suara mesin tidak terbantu dengan baik meski dengan musik dengan volume tinggi sekalipun.

Seperti pertemuan dua Crazy Rich, Rudi malah membuka kesempatan ke Deddy untuk mengoleksi Tesla CyberTruck di tahun 2022. Secara basic, gaya truk full elektrik cukup disukai Deddy terbukti dengan mengoleksi Ford Ranger dan Rubicon. Sepertinya Deddy menunjukkan ketertarikan ke Cyber Truck warna hitam berdasar pengalaman memiliki Tesla Model 3. 

Ferrari Roma memiliki kapasitas mesin 4000 cc V8  twin turbo dengan transmisi 8 percepatan dan didesain dengan genetika tourer. Tenaga yang dihasilkan 620 hp dan torsi maksimum 760 Nm.Secara akselerasi kecepatan 100 kpj, hanya butuh 3,4 detik dan kecepatan maksimum melebihi 300 kpj. [Ahs/timBX] 
 

Tags :

#
ferrari roma pertama,
#
ferrari roma deddy corbuzer

RELATED ARTICLE