JUL 18, 2018@22:00 WIB | 1,009 Views
BMW Group Indonesia secara konsisten tingkatkan aktivitas produksinya di Indonesia melalui investasi senilai lebih dari 270 miliar sejak tahun 2011 hingga saat ini. Tambahan investasi senilai lebih dari 20 miliar pada tahun 2018 ini digunakan untuk memodernisasi jalur perakitan, termasuk instalasi peralatan dan perlengkapan mutakhir, rekrutmen tenaga kerja baru, serta transfer teknologi dari para ahli BMW Group Jerman. Pada hari ini juga ditambahnya model BMW yang diproduksi secara lokal di BMW Production Network 2, PT Gaya Motor, yaitu All-new BMW X3.
(BMW Indonesia perluas produksinya setelah mendapat kucuran investasi lanjutan sebesar Rp 20 Miliar)
“Sejak diluncurkannya pada bulan April lalu, All-new BMW X3 mendapatkan respon yang sangat baik dari para penggemar brand BMW di Indonesia. Perakitan secara lokal tentunya mengurangi waktu tunggu bagi para pelanggan sekaligus memungkinkan harga yang lebih kompetitif, dengan kualitas kendaraan terbaik,” ujar Jodie O'tania, Vice President of Corporate Communications BMW Group Indonesia.
(Perluasan area produksi tersebut membuat produksi kendaraan meningkat)
Menurutnya, investasi tambahan dari BMW juga dapat memperkuat transfer teknologi yang tentunya memberikan dampak positif bagi industri otomotif Indonesia, khususnya dengan mitra strategis BMW Indoneisa, PT Gaya Motor. Selain itu, ekspektasi dari BMW Group Indonesia akan terus menambah jenis kendaraan yang diproduksi secara lokal untuk penuhi kebutuhan konsumen yang terus bertambah dan lampaui ekspektasi pelanggan.
Presiden Direktur PT Gaya Motor, Ary Mariano juga menyambut baik penambahan investasi BMW Group Indonesia. Menurutnya, Investasi tersebut berguna untuk pengembangan teknologi produksi kendaraan.
“PT Gaya Motor menyambut baik langkah BMW Group Indonesia untuk terus berinvestasi di Indonesia. Terlebih lagi All-new BMW X3 merupakan salah satu kendaraan ikonik dari BMW dan telah dirakit selama dua generasi di BMW Production Network 2 ini,” kata Ary Mariano, Presiden Direktur PT Gaya Motor.
PT Gaya Motor terus bertukar informasi dengan pakar-pakar BMW dari Jerman untuk menghasilkan kendaraan premium yang sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia.[prm/timBX]