MENU
icon label
image label
blacklogo

CS Bodyworks Sulap Toyota Agya Jadi Mini Morris MK3

APR 30, 2020@16:35 WIB | 2,265 Views

Kreatifitas modifikator di tanah air memang tidak ada batasnya, mereka mampu menghadirkan karya karya yang membuat kita kagum. Salah satunya adalah karya dari bengkel modifikasi Cornerstone Bodywork yang bermarkas di Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Cornerstone Bodyworks sudah berhasil menyulap Toyota Agya menjadi Mini Cooper Morris MK3, mereka mengunggah hasil karyanya yang diberi nama TOYMIN ini ke akun resmi instagram Cornerstone Bodyworks dan postingan ini pun viral dalam sekejap.

TOYMIN menggunakan basis mobil Toyota Agya tipe G 1.0 buatan tahun 2013, mobil ini datang ke bengkel Cornerstone Bodyworks dalam keadaan yang sudah memprihatinkan, maka dari itu sang pemilik mobil lebih memilih untuk melakukan modifikasi daripada merestorasi mobilnya.

Pada saat proses pengerjaan dari mobil ini cukup menyita waktu dan tenaga dari Cornerstone Bodyworks, karena sang pemilik mobil ingin mengubah mobilnya menjadi Mini Morris MK3 tapi tetap menggunakan interior, sasis, kaki kaki, transmisi, dan mesin standar dari Toyota Agya.

Pada sektor ekterior, Cornerstone Bodyworks menggunakan bodi asli dari Mini Cooper Morris MK3, dengan melalukan beberapa penyesuaian agar bisa dipasang ke rangka Toyota Agya dengan presisi, karena Toyota Agya dan Mini Morris memiliki panjang sasis yang berbeda. Yang membuat tim Cornerstone Bodywork harus melakukan kustomisasi di beberapa bagian agar mobil ini bisa memiliki dimensi yang sama persis dengan Mini Morris MK3 asli. Sehingga membuat pengerjaan mobil ini memakan waktu selama delapan bulan.

Cornerstone Bodyworks juga menggunakan aksesoris original dari Mini Morris MK3, seperti pada bagian lampu lampu, list bodi, spion, grill dan bumper yang di krom.

Agar sang pemilik bisa tenang mengendarai mobil ini di Jakarta, Cornerstone Bodyworks masih tetap menggunakan nomer rangka dan nomer mesin milik Toyota Agya yang ditempatkan sesuai dengan posisi asalnya.

Mini Morris MK3 berbasis Toyota Agya ini akan dijual oleh pemiliknya dengan harga Rp 220 jutaan. So Blackpals, tertarik ingin memboyong TOYMIN ini ke garasi rumah Anda? Atau ingin membuat Mini Morris dengan basis mobil lainnya. Silakan langsung datang ke Cornerstone Bodyworks di Kedoya, Jakarta Barat. [rid/asl/timBX]

Tags :

#
cs bodyworks,
#
toyota agya,
#
mini morris mk3,
#
cornerstone bodywork