MENU
icon label
image label
blacklogo

Bocoran Nissan Kait, Bakal Gantikan Kicks Di Negara Ini?

OCT 31, 2025@12:30 WIB | 116 Views

Di gelaran Japan Mobility Show, Nissan mengumumkan sedang menyiapkan satu mobil SUV khusus untuk pasar Amerika Latin. Mobil tersebut kabarnya akan diberi nama Kait dan nantinya akan menggantikan posisi Kicks di kawasan Amerika Latin.

Melansir Carscoops, Kamis (30/10/2025), Nissan Kait ini rencananya akan dirakit di pabrik yang berlokasi di Rio de Janeiro, Brazil. Meski pasar utama mobil ini di Amerika Latin, kabarnya Nissan Kait juga akan menjadi produk global dan hadir di beberapa wilayah negara lainnya.

Dalam pemaparannya, Nissan juga meluncurkan satu potongan teaser dari Kait ini. Dari gambar yang terlihat mobil ini mengusung lampu belakang dengan garis LED khas Nissan kekinian. Serta di bawah panel lis lampu belakang ada emblem “Kait” yang memanjang serta handle untuk membuka pintu bagasi.

Sisanya memang Nissan belum mau mengungkapkan seperti apa wujud dari Kait ini. Namun dari beberapa bocoran menyebut bahwa mobil ini akan masuk ke kelas compact crossover atau SUV Urban.

Serta mobil ini juga disebut-sebut akan menjadi pengganti dari Nissan Kicks. Artinya ada besar kemungkinan generasi terbaru Nissan Kicks yang sudah cukup lama beredar di Eropa, Amerika Utara dan Jepang tidak akan masuk ke Amerika Latin.

Meski akan menggantikan peran Kicks, Nissan Kait kabarnya akan tetap mempertahankan beberapa elemen dari mobil yang digantikannya tersebut. Salah satunya yaitu penggunaan konfigurasi 1.600cc, 4 silinder NA yang dipakai Nissan Kicks versi Amerika Latin.

Mesin ini diklaim bisa meminum berbagai jenis BBM baik yang murni maupun campuran etanol. Lalu untuk transmisi yang digunakan juga kurang lebih sama yaitu CVT serta penggerak roda depan.

Sejauh ini, Nissan belum mengumumkan kapan wujud final Kait ini akan diperlihatkan secara resmi. Namun yang pasti, mobil ini sejatinya disiapkan untuk hadir di beberapa negara berkembang seperti Amerika Latin, Afrika, Asia Tenggara, India, dan lain-lain. [edo/timBX]

Tags :

#
nissan,
#
kait,
#
teaser,
#
bocoran,
#
suv,
#
crossover

X