MENU
icon label
image label
blacklogo

Aston Martin Pertimbangkan Garap Prototype Le Mans Top-Tier Baru

MAY 09, 2018@08:00 WIB | 1,184 Views

Aston Martin menandai debut balapan dari Vantage GTE yang baru. Mereka juga mengumumkan tengah membikin versi baru GT3 dan GT4 yang sama pada slot di bawahnya. Nah, seperti yang dilansir Autosport, pabrikan asal Inggris itu sedang mempertimbangkan untuk meluncurkan prototipe 24 Hours Le Mans dan Kejuaraan Ketahanan Dunia FIA.

(Aston Martoin tengah pertimbangkan untuk meluncurkan prototipe 24 Hours Le Mans)

Pabrikan lain seperti Audi, Porsche, Nissan, dan Peugeot telah membuat program hybrid LMP1 mereka dalam beberapa tahun terakhir. Sementara ACO dan FIA saat ini sedang mengevaluasi menerapkan format baru untuk kelas tersebut.

"Kami berada di sini karena kami tertarik. Tidak ada kepastian bahwa kami akan melakukannya, tetapi ada minat yang pasti. Jika ACO dan FIA memungkinkan kita untuk bersaing dengan biaya yang masuk akal, maka kita akan melihatnya," jelas Head of Aston Martin Racing, David King.

(Aston DBR1-2, yang menempatkan mesin V12 dari DBR9)

Terakhir kali Aston Martin berkompetisi di tingkat teratas adalah dengan AMR-One pada tahun 2011. Pabrikan menempatkan mesin turbo 2,0 liter, tetapi tidak pernah menemukan kesuksesan. Sebelumnya mereka juga menerjunkan Aston DBR1-2, yang menempatkan mesin V12 dari DBR9.

(Aston Martin terjunkan mobil di ajang balap GT)

Sederet usaha tersebut nyatanya tidak terbukti berhasil, membuat Aston martin tetap di kelas GT. "Kami tidak akan membahas LMP1 seperti sekarang, karena terlalu mahal, seperti ketika kami mencoba-coba sebelumnya," tambah King. (alx/timBX)

Tags :

#
prototype le mans top-tier baru,
#
aston martin pertimbangkan garap prototype le mans top-tier baru,
#
aston martin le mans

RELATED ARTICLE