MENU
icon label
image label
blacklogo

Modifikasi Toyota FT86 Rocket Bunny

JUN 23, 2016@13:00 WIB | 14,330 Views

Mobil sedan sport coupe milik Kiki Anugrah yang satu ini memang sudah malang-melintang dalam berbagai ajang modifikasi dan meet up community. Mulai dari berpenampilan karbon pada engine hood, atap hingga kap bagasi sampai dengan yang terkini berlapis cat putih dengan proses coating.

Kali ini kami berkesempatan bercengkerama dengan Kiki, di suatu pagi di kawasan Bintaro, Sektor VII. Melihat penampilan ekstrim sang Toyota FT86 Rocket Bunny membuat kami terpana sebelum "eksekusi" pengambilan gambar. Menurut Kiki, konsep tersebut dipilih karena penyesuaian dengan imej konsep dari tuner Toyota FT86,

"Gue pilih konsep Rocket Bunny untuk Toyota FT86 ini karena Rocket Bunny merupakan salah satu tuner yang biasa memodifikasi Toyota FT86", bebernya membuka pembicaraan.

Untuk menghadirkan konsep modifikasi ini Kiki melakukan wide body pada bagian depan sebanyak 5 cm sementara belakang 8 cm. Untuk urusan bodi eksterior ini Kiki mempercayakan kepada wide body Aero Kit Version 2, dipadukan dengan karbon fiber pada engine hood dan bagian bagasi, namun ditutup sempurna dengan cat putih berlapis coating. Sedikit "nyeleneh" tampilan emblem pun diganti dengan Scion FRS.

Bagian kaki menjadi ekstrim demi menyesuaikan konsep modifikasinya, velg Work Wheels CR2P Stancenation Edition 056/100 R19 dipasangkan pada roda depan dan belakang, keduanya pun telah melewati proses chamber. Bagian depan offset -20 dan belakang -40. Kiki juga menambah spesifikasi modifikasi pada bagian wheel ini dengan mengadopsi air suspension dari K Sport Super Profesional lengkap dengan sistem manajemennya.

Hmm, poin modifikasi lain terletak pada sektor dapur pacunya. Tak hanya pada tampilan modifikasi Rocket Bunny saja, tetapi Kiki juga mempersenjatai Toyota FT86 keluaran 2013 ini dengan spesifikasi mesin N/A, namun menurut pengamatan kami, modifikasi mesinnya tersebut sudah masuk dalam kategori N/A full spesifikasi.

"Modifikasi N/A lebih gue sukai dari pada turbo. Pasalnya, dari beberapa pengalaman teman yang mengadopsi turbo di FT86 miliknya, sebagian ada yang bermasalah hingga mesin jebol", ungkap Kiki.

Lebih jauh Kiki menegaskan bahwa ia akan melakukan sejumlah upgrade pada mesinnya, Kiki akan meng-installsupercharge dan penggantian komponen pada sebagian bodi eksteriornya. 

Nah Autolovers, satu sektor yang juga diperhatikan oleh Kiki yaitu sektor pengereman. Berhubung performa mesin sudah melonjak jauh dari versi standarnya, Kiki mengadopsi Big Brake Kit (BBK).

Untuk pengereman Toyota Ft86 Rocket Bunny ini mengandalkan BBK dari Alcon berukuran 360 mm dengan 6 pot di depan, sementara belakang cukup 4 pot. Hmm, melongok interior tak terlalu banyak ubahan, ke depan Kiki bakal menyertakan bucket seat Recaro dalam list spesifikasi modifikasi mobilnya ini. [nus/timBX]

Spesifikasi:

Mobil: Toyota FT86
Modifikasi: Rocket Bunny
Eksterior: Full Rocket Bunny 86/FRS/BRZ wide body Aero Kit Version 2, Engine Hood karbon Varis Toyota 86/ZN6 dicat putih coating, emblem Scion FRS, carbon fiber side vents, LED Valenti Jewel, foglamp disesuaikan dengan konsep Rocket Bunny
Interior: Carbon fiber door handle trim, shifter trim, steering wheel, dashboard, AC trim, engine start button TRD, stabilizer door TRD, handbrake button Cusco, logo 86 setir
Velg: Work Wheels CR2P Stancenation Edition 056/100 R19, lebar velg 9.5j (depan) offset -20, lebar 11j, -40 offset (belakang)
Ban: Yokohama Advan Neova AD08R 22/35/R19 (depan), 265/30/19 (belakang)
Air suspensions: K Sport Super Profesional
Rem: Alcon BBK 350mm 6 pot (depan) dan 4 pot (belakang)
Modifikasi kaki-kaki: Cusco chamber kit, Cusco lower arms, Cusco under brace, Cusco front stur bar, Cusco rear strut bar
Audio: Speaker JBL Split GT 608, Power 300,4 Rockford Fosgate,
Mesin: N/A Full spec, Cusco Intake hose, Cusco oil catch can  (OCC), Cusco battery tie down, Samco radiator hose, SARD carbon intake pipe, SARD cooling reserve tank, ARC super induction box, carbon fiber engine cover, carbon fiber fuse box cover, carbon fiber pulley cover, carbon fiber generator cover, TRD radiator cap, TRD fuel cap cover, Exhaust manifold Tomei, Powerhouse Amuse titanium R1 STTI full, AVO silicon sound pipe, Pivot throttle controller, Pivot MegaRaizin, Toda coils 

Tags :

#
modifikasi toyota ft86,
#
modifikasi toyota,
#
modifikasi,
#
modifikasi toyota ft86 rocket bunny,
#
rocket bunny,
#
modifikasi n/a,
#
modifikasi turbo,
#
ft86,
#
86