MENU
icon label
image label
blacklogo

Kaya Fitur Premium, Ini Smartwatch Besutan Louis Vuitton

JUL 12, 2017@18:00 WIB | 631 Views

Brand fesyen asal Perancis, Louis Vuitton (LV), kembali menggebrak dengan menghadirkan produk unggulan terbarunya, Tambour Horizon. Jam tangan pintar ini hadir dengan mengusung layar berukuran 1,2 inci AMOLED. Dengan tingkat resolusi layar mencapai 390 x 390 piksel membuat tampilan visual yang disuguhkan terlihat nyaman di mata.

Seperti jam tangan pintar kebanyakan, Tambour Horizon masih dapat bekerja dengan baik meskipun terkena guyuran air. Untuk menopang kinerjanya, perangkat ini telah dipersenjatai dengan chipset Qualcomm Snapdragon Wear 2100 yang ditendem bersama RAM sebear 512MB. Sementara itu, gudang penyimpanan internalnya sendiri menyediakan ruang yang cukup lega, yakni mencapai 4GB.

Sedangkan sebagai sumber tenaga, perangkat berbasis Android Wear 2.0 ini telah dilengkapi dengan baterai berdaya 300mAh. Kecanggihan LV Tambour Horizon kian lengkap dengan hadirnya aplikasi bawaan, My Flight. Dengan aplikasi ini, Anda akan mendapatkan segudang informasi terkait jadwal penerbangan.

Selain itu, ada juga City Guide yang akan memudahkan Anda mencari tempat-tempat menarik di daerah destinasi. Talinya sendiri tersedia dalam 60 varian berbeda yang dapat Anda pilih sesuai dengan selera. Bagi Anda yang tertarik ingin meminangnya,  LV akan melepas Tambour Horizon dengan harga USD 2450, dan USD 2900 untuk model berwarna hitam. [Teg/TimBX]

Tags :

#
smartwatch,
#
arloji,
#
blacktrend