MENU
icon label
image label
blacklogo

Casual Dan Simpel, Ini Lima Sneaker Yang Wajib Diburu

FEB 16, 2017@23:00 WIB | 1,459 Views

Disainnya yang casual dan simpel membuat sepatu-sepatu sneakers dari berbagai merk kian digandrungi. Dengan kelebihan yang dimilikinya tersebut, tentu sepatu-sepatu ini sangat cocok dipakai dalam beragam aktivitas santai, seperti jalan santai, jogging, lari, atau untuk gaya kasual sehari-hari.

Nah, bagi Anda yang suka dengan disain-disainnya, berikut Tim Blackxperience sajikan deretan sepatu sneakers yang wajib dimiliki.

Reebok Instapump Fury OG Bape X Mita

Disainnya yang sporty dengan mengusung konsep army look membuat Reebok Instapump Fury OG Bape X Mita sangat cocok dipakai dalam beragam aktivitas luar ruang.

Untuk meminang sepatu sneaker ini, Anda cukup merogoh kocek Rp 7.170.000 saja. Sneaker ini sendiri lahir berkat kolaborasi yang apik antara Reebok, Mita Sneaker, dan A Bathing Ape. Kerennya, beberapa bagian sepatu sneaker ini akan mengeluarkan cahaya pada saat berada di kondisi remang-remang atau gelap.

Puma Disc Blaze BAPE

Jika Instapump Fury OG Bape X Mita hadir berkat kerjasama dengan Reebok, berbeda dengan Disc Blaze BAPE. Sepatu sneaker ini merupakan hasil perkawinan antara A Bathing Ape dengan Puma.

Harga yang ditawarkan pun relatif lebih hemat jika dibandingkan dengan Reebok Instapump Fury OG Bape X Mita, yakni hanya Rp 4.370.000 saja. Sneaker ini sendiri dibangun dari material kulit berkualitas premium dan camo textile, dan sudah dilengkapi dengan sistem pengunci Disc Blaze yang ikonik.

Adidas NMD XR1 MMJ Mastermind

Material premium yang membalut sekujur tubuh sepatu sneaker ini membuat Adidas NMD XR1 MMJ Mastermind dibanderol dengan harga yang lumayan tinggi, yakni Rp 12.650.000.

Guyuran warna hitam dan putih membuat tampilan sepatu ini terlihat simpel namun tidak meninggalkan kesan trendi dan sporty.

Nike Air Max Lunar 90 SP - Moon Landing

Bagi Anda yang gemar melakukan lari-lari kecil di taman kota, jalan santai atau bersepeda di seputaran komplek perumahan, Nike Air Max Lunar 90 SP - Moon Landing bisa menjadi salah satu sneaker yang layak untuk dilirik.

Hampir sebagian besar sepatu ini diguyur dengan warna abu plus bendera Amerika Serikat di bagian belakang. Bagi Anda yang berminat ingin memilikinya, dapat membawa pulang sneaker ini dengan menebusnya seharga Rp 9.270.000

Nike Air Max CB 34 Sneakers

Meskipun dibangun dari material kulit sintetis, namun Nike Air Max CB 34 Sneakers tetap nyaman digunakan. Sementara itu, bahan karet di bagian bawah sneaker ini diklaim memiliki daya tahan yang cukup tinggi.  Bagi Anda yang tertarik dan berniat ingin meminangnya, siapkan saja budget sekitar Rp 3 jutaan. [Teg/TimBX]

Tags :

#
sepatu sneaker,
#
sneaker,
#
blacktrend