MENU
icon label
image label
blacklogo

“Top Gun: Maverick” Pertahankan Rilis Teater

FEB 08, 2021@19:00 WIB | 1,086 Views

Ketika film mulai ditunda pada tahun 2020, besar harapan film-film tersebut akan mendarat pada 2021. Namun nyatanya, pergeseran teater menjadi masalah yang lebih besar dengan kondisi global yang belum sepenuhnya pulih.

Sejumlah judul besar pun terpaksa diundur, termasuk film andalan Paramount, Top Gun : Maverick. Laporan terbaru menyebutkan bahwa raksasa streamer, Netflix dan Apple tengah mengincar film aksi Tom Cruise yang dinantikan tersebut. Namun, tawaran itu ditolak oleh rumah produksi yang bertahan untuk menayangkannya di bioskop konvensional dan menolak menjual hak tayang.

“Kami tidak memiliki rencana untuk memindahkan rilis teatrikal Top Gun kami,” kata president Paramount, Chris Aronson. “Saya pikir dua bulan ke depan sangat penting, dan apakah pemerintahan baru dapat menerapkan rencana vaksinasi yang kuat. Jika 100 juta vaksin Biden dalam 100 hari berhasil, maka saya pikir kita akan dalam kondisi yang baik.”

Meski pernyataan ini jelas mengindikasikan belum ada rencana mengubah penayangan Top Gun : Maverick, namun di saat yang sama, pernyataan memberi pintu terbuka terhadap perubahan. Kemungkinan besar dalam beberapa bulan, Paramount akan meninjau situasi sekali lagi.

Studio tak ingin cepat mengambil keputusan mengingat film tersebut dianggap kandidat kuat untuk jadi box office. Itu artinya, mereka sangat yakin Top Gun : Maverick akan bernilai ketika akhirnya ditayangkan di bioskop.

Harus diakui bahwa tren Paramount akhir-akhir ini sedang menurun, dan tampaknya asumsi yang masuk akal jika mereka bersedia menurunkan film ke layanan streaming sebagai langkah penyelamatan. Sebelumnya,  Paramount telah melepas film The Cloverfield Paradox ke Netflix dan menjual hak internasional film untuk Annihilation. Studio juga baru-baru ini menjual hak atas Beverly Hills Cop 4, Coming 2 America, The United States vs Billie Holliday dan The Tomorrow War.

Film Top Gun : Maverick yang diketahui hadir kembali setelah 35 tahun dari edisi sebelumnya ini memang layak untuk dipertahankan. Film tersebut dijadwalkan akan diputar di bioskop pada 2 Juli 2021 mendatang.

Jadwal ini memang belum ditunda, namun masih ada kemungkinan bahwa itu akan terjadi. Terlebih dengan banyaknya film yang gagal tayang pada musim dingin, musim semi dan musim panas tahun ini, tampaknya bukan tidak mungkin Top Gun : Maverick akan sepi peminat jika ditayangkan secara konvensional. [yub/asl/timBX]

Tags :

#
maverick,
#
rekomendasi film,
#
tom cruise