MENU
icon label
image label
blacklogo

5 Tips dan Trik Mempersiapkan Update iPhone/iPad Anda ke iOS 11.1

NOV 02, 2017@21:00 WIB | 1,173 Views

iOS 11 telah diluncurkan satu bulan yang lalu. Sedangkan untuk seri terbarunya, iOS telah meluncurkan 11.1 tepatnya satu minggu yang lalu. Nah kelebihan iOS 11.1, Apple telah menghadirkan   lebih dari 70 emoji baru, termasuk jenis makanan baru, hewan, makhluk mitos, pilihan pakaian, wajah smile yang lebih ekspresif dan karakter netral gender.

Ada banyak peningkatan dan perbaikan bug, diantara dukungan  untuk mengakses pengalih aplikasi dengan sentuhan 3D, melalui menekan tepi layar.  Sementara itu, permasalahan foto yang buram atau tidak ditampilkan pada Album yang telah dicadangkan di iCloud telah tertangani.

Nah, untuk memastikan Anda tidak mengalami masalah saat memperbarui iOS iPhone Anda, kami berikan beberapa langkah agar dipastikan iPhone Anda terjaga dan terhindar dari masalah.

Langkah pertama. Charge smartphone Anda.  Langkah ini menghindari ketika baterai Anda hanya tersisa 15 persen. Nah, kami sarankan untuk mengisi baterai iPhone atau iPad Anda sampai penuh, sebelum memulai upgrade ke iOS 11.1. Biarkan baterai sampai penuh dan jangan digunakan terlebih dulu.

Langkah kedua, Make an iTunes backup. Langkah aman berikutnya adalah melakukan backup iTunes. Meski sangat tidak mungkin, selama proses update bisa merusak iTunes Anda. Dengan melakukan backup, akan membuat Anda merasa nyaman dari masalah-masalah yang tidak disengaja di kemudian hari. Hal ini mengantisipasi awal, karena ketika Anda tidak dapat mengembalikan cadangan dari iCloud bila terjadi kesalahan. Dengan cadangan periodik yang lengkap pada akun iTunes Anda, bisa terhindar dan mengembalikan setting sesuai keinginan Anda.

Langkah ketiga, Free up some space. Update ke iOS 11.1 akan melahap space Anda, terutama pengguna iPhone 16GB atau iPhone 5c dengan space 8GB. Untuk iOS 11.1 anda harus memiliki ruang kososng 1.7 GB, jadi pastikan iPhone atau iPad Anda memiliki 2kali lipat dari ukuran kebutuhan iOS.

Langkah keempat. Apakah device Anda layak untuk diupdate? Sarannya, untuk iPhone 5 kebawah tidak perlu update. Anda tidak bisa update iOS 11 jika belum mendapatkan seri iPhone yang lebih tinggi. Berikut ini seri iPhone, iPad dan iPod yang bisa menggunakan iOS 11.1 :

Langkah kelima. Sambungkan ke jaringan WiFi. Kami sarankan Anda tidak perlu melakukan update iOS bila Anda tidak terhubung dengan jaringan WiFi. Meskipun Anda tidak mempermasalahkan paket data Anda. Lebih prefer Anda bekerja dengan bandwidth yang stabil. [Ahs/TimBX]

Tags :

#
blacktips,
#
ios 11.1,
#
iphone,
#
ipad