MENU
icon label
image label
blacklogo

Usung Konsep Bazel-Less, Duo Phablet Vivo Resmi Melenggang

SEP 23, 2017@09:00 WIB | 579 Views

Setelah melalui berbagai rumor dan bocoran gambar, Vivo akhirnya resmi mengumumkan kehadiran duo phablet terbaru besutannya. Dikutip dari Fonearena, perangkat bernama Vivo X20 dan X20 Plus sama-sama telah dibekali dengan jeroan yang mumpuni. Perbedaan paling mencolok antara kedua phablet tersebut hanya terletak di ukuran layar dan kapasitas daya baterainya saja.

Untuk versi X20, Vivo membekalinya dengan layar berukuran 6,01 inci fHD dan sudah mengadopsi teknologi Super AMOLED. Phablet ini juga sudah mengusung konsep FullView, ini artinya layar X20 tampil seperti tanpa bingkai atau bazel-less. Sementara varian Plus, lahir dengan membawa layar berukuran 6,43 inci fHD Super AMOLED.

Untuk baterainya sendiri, X20 memiliki daya sebesar 3245mAH, dan 3905mAh untuk varian X20 Plus. Seperti anggota keluarga Vivo lainnya, baik X20 maupun X20 Plus sama-sama telah dilengkapi dengan kamera utama ganda beresolusi 12MP dan 5MP. Sedangkan untuk urusan swafoto, bersemayam kamera berkualitas 12 megapiksel di sisi depan.

Dapur pacunya sendiri ditenagai oleh chipset besutan Qualcomm, yakni Snapdragon 660 octa-core berkecepatan 2,2GHz. Chipset tersebut datang dari kelas menengah ke atas yang memiliki kinerja gesit dan mulus. Sebagai pendamping, baik Vivo X20 maupun model X20 Plus telah dilengkapi dengan RAM sebesar 4GB.

Sedangkan gudang penyimpanan internalnya sendiri menyediakan ruang hingga kapasitas 64GB. Jika dirasa masih kurang lega, Anda dapat mengekspansinya lebih besar lagi dengan bantuan microSD. Dan sebagai phablet keluaran terkini, duo phablet Vivo ini sudah berjalan di atas sistem operasi Android 7.1.1 Nougat.

Menurut kabar yang berhembus kecang di jagat maya, Vivo baru akan melepas kedua phablet tersebut pada tanggal 25 September mendatang. Bagi Anda yang tertarik dan berniat ingin meminangnya, dapat membawa pulang X20 dengan menebusnya seharga USD 454. Namun jika ingin yang lebih jumbo, Anda bisa membawa pulang Vivo X20 Plus dengan merogoh kocek hanya USD 530 saja. [Teg/TimBX]

Tags :

#
blacktech