MENU
icon label
image label
blacklogo

NVIDIA Titan Xp Resmi, Lebih Kencang, Siap Untuk MacOS

APR 10, 2017@22:00 WIB | 503 Views

NVIDiA baru saja mengumumkan varian terbaru Titan X berbasis arsitektur Pascal dengan nama Titan Xp yang berhasil merebut posisi kartu grafis tercepat yang sebelumnya dipegang 1080Ti. Dengan nilai CUDA menanjak dari 3584 ke 3840. Clock speed dasar memang belum terungkap namun ia memiliki range antara 1531MHz hingga 1582MHz.

Performa floating point juga meningkat dari 11 TFLOPs ke 12 TFLOPs. Sementara itu memorinya masih terlihat sama di 12GB GDDR5X walau kecepatannya meningkat dari 10Gbps ke 11.4Gbps dengan antarmuka memori yang sama, 384-bit.

Lepas dari bentuk fisiknya yang identik, konektifitas yang sama, dan juga thermal dan karakteristik power yang sama, bandwith memori meningkat dari 480GB per detik hingga 547.7GB per detik. Menariknya lagi, kabarnya NVIDIA akan menghadirkan driver untuk Titan Xp berikut kartu grafis pascal lainnya untuk macOS.

Driver ini akan datang bulan April ini, seiring pengumuman Apple yang disebutkan sedang mengerjakan Mac Pro baru dengan GPU baru. Titan Xp dibanderol dengan harga $1200 atau sekitar Rp 16 juta. [leo/timBX]

Tags :

#
blacktech,
#
nvidia,
#
titan