MENU
icon label
image label
blacklogo

Nokia 5.1 Plus Datang ke Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

FEB 01, 2019@14:00 WIB | 937 Views

HMD Global, produsen ponsel Nokia, resmi membawa smartphone Nokia 5.1 Plus ke Indonesia. Nokia 5.1 Plus akan bersaing dengan ponsel lainnya di kelas mid-end.

Nokia 5.1 Plus ditenagai dengan prosesor octa-core MediaTek Helio P60. Chipset ini dikombinasikan dengan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB/

Sensor kamera belakang ganda 13MP / 5MP dengan stabilisasi video elektronik memastikan Anda dapat merekam video yang mantap dan tajam untuk mengabadikan momen spesial Anda dengan teman, di situasi dan kondisi apapun.

Layar HD+ berukuran 5,8inci yang digunakan Nokia 5.1 Plus. Ponsel ini memiliki desain dengan balutan kaca depan dan belakang 2.5D yang melengkung. Pada bagian tepinyajuga didesain melengkung dan bezel yang mengilap.

Nokia 5.1 Plus bergabung dengan keluarga Android One dari smartphone Nokia, menawarkan pengalaman cerdas, aman yang dirancang oleh Google. Setiap perangkat Nokia akan tetap segar seiring waktu hingga tiga tahun dengan adanya patch keamanan bulanan dan dua tahun pembaruan OS yang dijamin setelah diluncurkan.

Dengan adanya Android Oreo, memungkinkan pengguna Nokia untuk menikmati semua fitur terbaru seperti Google Lens. Nokia 5.1 juga siap untuk menerima upgrade ke sistem Android Pie yang lebih baru.

Nokia 5.1 Plus telah menerima sistem operasi Android terbaru, Android 9 Pie. Dengan pemutakhiran Android 9 Pie di Nokia 5.1 Plus, total ada tujuh smartphone Nokia akan menjalankan OS Android terbaru, memberikan pengguna akses ke fitur-fitur terbaru dari Google.

Pengguna yang telah menggabungkan ponsel cerdas Nokia dengan Android 9 Pie akan menikmati fungsionalitas yang semakin meningkat karena smartphone kian bisa memahami kebiasaan pengguna setiap hari.

Fitur-fitur seperti navigasi sistem prediksi secara terus-menerus akan menyesuaikan dan mengantisipasi kebutuhan pengguna di Nokia 5.1 Plus. Android 9 Pie menghadirkan sejumlah fitur baru yang mengesankan bagi pengguna Nokia 5.1 Plus, termasuk App Actions dan Digital Wellbeing, dua fiturbaru yang eksklusif untuk perangkat Android One dan ponsel Google Pixel.

Nokia 5.1 Plus hadir dalam tiga pilihan warna - Gloss Black, Gloss White dan Gloss Midnight Blue, yang dibanderol dengan harga resmi Rp 2.599.000. [Hlm/timBX]

Tags :

#
nokia,
#
nokia 5.1 plus,
#
harga nokia 5.1 plus,
#
spesifikasi nokia 5.1 plus